Mamuju

DPP Minta Musda ke-IV DPD Golkar Sulbar Berlangsung Aklamasi, Ketum Bahlil Bakal Turun

Menurutnya, Bahlil Lahadalia dijadwalkan akan menghadiri tiga Musda di Sulawesi dan Maluku Utara, termasuk di Sulbar.

Penulis: Suandi | Editor: Abd Rahman
SUANDI
MUSDA GOLKAR- Dewan Pengurus Daerah (DPD) I Partai Golkar Sulawesi Barat (Sulbar) bersiap menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-IV. Acara puncak akan dilaksanakan pada 23 November 2025 mendatang di Mamuju. 
Ringkasan Berita:
  •  Dewan Pengurus Daerah (DPD) I Partai Golkar Sulawesi Barat (Sulbar) bersiap menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-IV. 
  •  Haris A Surahman menekankan harapan DPP agar proses Musda berlangsung secara aklamasi.
  • Sekretaris Bidang PP Wilayah Sulawesi DPP Partai Golkar, Haris A Surahman, mengatakan Musda kali ini bakal dihadiri langsung oleh Ketua Umum DPP Golkar, Bahlil Lahadalia.

 

TRIBUN-SULBAR.COM,MAMUJU- Dewan Pengurus Daerah (DPD) I Partai Golkar Sulawesi Barat (Sulbar) bersiap menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-IV. 

Acara puncak akan dilaksanakan pada 23 November 2025 mendatang di Mamuju.

Sekretaris Bidang PP Wilayah Sulawesi DPP Partai Golkar, Haris A Surahman, mengatakan  Musda kali ini bakal dihadiri langsung oleh Ketua Umum DPP Golkar, Bahlil Lahadalia.

Baca juga: Lengkapi Kendaraan Anda! Operasi Zebra Marano 2025 di Pasangkayu Akan Berlangsung 14 Hari

Baca juga: Reses Ketiga DPRD Sulbar 2025, Sekwan: Serap Aspirasi untuk Perencanaan Pembangunan Tepat Sasaran

Haris A Surahman menekankan harapan DPP agar proses Musda berlangsung secara aklamasi.

"Agar tidak terjadi perpecahan antara kader partai, pihak DPP Partai Golkar berharap proses Musda kali ini dilangsungkan secara aklamasi," ujar Haris, Senin (17/11/2025).

Menurutnya, Bahlil Lahadalia dijadwalkan akan menghadiri tiga Musda di Sulawesi dan Maluku Utara, termasuk di Sulbar.

Kehadiran Haris di Sulbar adalah untuk memonitoring atau memastikan segala persiapan Musda berjalan lancar, atau yang disebut sebagai pra-Musda.

Ia menambahkan, saat ini di wilayah Sulawesi, masih ada tiga provinsi yang belum menggelar Musda, yakni Sulawesi Selatan (Sulsel), Sulawesi Utara (Sulut), dan Sulawesi Barat (Sulbar).

"Saat ini pihak DPP memantau secara langsung persiapan Musda," jelasnya.

Haris menyerahkan tanggung jawab detail pelaksanaan Musda ke-IV kepada Sterring Committee (SC) yang telah ditunjuk oleh DPP.(*)

Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com, Suandi

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved