Kemenkum Sulbar
Kanwil Kemenkum Sulbar Hadiri Sejumlah Rangkaian Peringatan Hari Pahlawan di Pemprov Sulbar
Makna Hari Pahlawan bukan hanya sekadar mengenang jasa para pejuang, melainkan menjadi momentum penting menumbuhkan rasa cinta tanah air
TRIBUN-SULBAR.COM,MAMUJU - Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Hidayat Yasin mewakili Kakanwil Kemenkum Sulbar, Sunu Tedy Maranto menghadiri sejumlah rangkaian Peringatan Hari Pahlawan dan sejumlah kegiatan pemerintah Provinsi Sulawesi Barat.
Rangkaian kegiatan itu diawali upacara peringatan Hari Pahlawan yang dilaksanakan di lapangan upacara Kantor Gubernur Sulawesi Barat.
Pada pelaksanaan upacara peringatan itu, Gubernur Sulawesi Barat, mengajak seluruh masyarakat untuk meneladani semangat juang dan pengorbanan para pahlawan bangsa.
Baca juga: Kebakaran Toko Elektronik di Mamuju, Lima Orang Terluka Termasuk Petugas Damkar
Baca juga: Kemenkum Sulbar Harmonisasi Draf Ranperda Polman, Siap Fasilitasi Pengembangan Pesantren
Makna Hari Pahlawan bukan hanya sekadar mengenang jasa para pejuang, melainkan menjadi momentum penting untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air serta semangat membangun daerah.
Perjuangan para pahlawan dahulu dilakukan dengan tetesan darah dan air mata. Kini, perjuangan kita adalah bagaimana mengisi kemerdekaan dengan karya nyata, inovasi, dan semangat membangun untuk kemajuan Sulawesi Barat.
Usai pelaksanaan upacara peringatan itu, dilanjutkan dengan upacara Ziarah di Taman Makam Pahlawan Patti'di dan Tabur Bunga di Laut yang bertempat di KAL Manakarra Dermaga Rangas Mako Lanal Mamuju.
Selain rangkaian peringatan hari Pahlawan dilanjutkan dengan Upacara Pelantikan Sekda Provinsi Sulawesi Barat dan Ramah Tamah.(*)
Kemenkum Sulbar
Sulawesi Barat
Mamuju
Kepala Kanwil Kemenkum Sulbar Sunu Tedy Maranto
Upacara Hari Pahlawan Nasional
| Kemenkum Sulbar Harmonisasi Draf Ranperda Polman, Siap Fasilitasi Pengembangan Pesantren |
|
|---|
| Peringatan Hari Pahlawan 2025: Kemenkum Sulbar Teladani Tiga Nilai Perjuangan Pahlawan Bangsa |
|
|---|
| Kakanwil Kemenkumn Sulbar Hadiri OPLET, Bahas Manajemen ASN |
|
|---|
| Kanwil Kemenkum Sulbar Minta Pemda Tidak Lampaui Kewenangan Dalam Penyusunan Perda |
|
|---|
| Kakanwil Kemenkum Sulbar Hadiri ToF Implementasi KUHP |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.