HUT ke-73 Kalla Group Bangun Jalan Tembus Hingga 200 Km di Sulbar dan Sulteng

Proyek kalan ini sudah masuk tahap feasibility study dan paralelel dengan Proses pembebasan lahan dengan progresnya 72 persen

Penulis: Thamzil Thahir | Editor: Ilham Mulyawan
Istimewa
KALLA GROUP- Chief Executive Officer (CEO) Kalla Group, Solihin Jusuf Kalla (49) saat menerima gambar karikatur dari Pimpinan Redaksi Tribun Timur.com Thamzil Thahir di lobby Kalla Tower, Jl Dr Ratulangi, Mamajang, Kota Makassar. 

 

Chief Executive Officer KALLA Land & Property Ricky Theodores menyebut proyek jalan itu dengan peningkatan aksebilitas dan konektivitas kawasan. 

 

"Ini akan susur jalar sungai Tello dan tetap melestarikan pohon Nipah," ujarnya.

 

Proyek kalan ini sudah masuk tahap feasibility study dan paralelel dengan Proses pembebasan lahan dengan progresnya 72 persen. Proyek ditarget rampung 2027.

 

Dalam catatan Tribun, Kalla menjadi korporasi pertama di timur tenggara Makassar yang membangun akses jalan publik dalam 3 dekade terakhir. 

 

Di proyek Bukit Baruga, akhir 1990 Kalla group juga membuka jalan akses baru.

 

Solihin menjelaskan, awal 2024, Kalla Group juga menikngkatkan akses dan kapasitas tonase jalan di Bonehau-Kalumpang, Mamuju, Sulawesi Barat. 

 

"Total sama 29 jembatan, tahun ini sudah tembus 200 km. Ini belum termasuk di proyek Poso (Sulteng) dan Malea (Toraja), 10 tahun lalu." ujar Ihin sapaan akrab Solihin. 

 

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved