Berita Pasangkayu

Sampah Berserakan Hiasi Anjungan Pasangkayu, Tempat Sampah Kurang

Sampah-sampah tersebut diduga berasal dari pengunjung dan Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan di sekitar anjungan setiap sore hari.

Penulis: Taufan | Editor: Munawwarah Ahmad
Tribun Sulbar / Taufan
SAMPAH BERSERAKAN - Kondisi sampah berserakan di sepanjang pantai anjungan Pasangkayu, Rabu (11/6/2025), sampah plastik tersebut nampak berserakan di sepanjang pantai, diduga berasal dari bekas makanan dan minuman pengunjung dan PKL di sekitar lokasi. Sementara itu, di sekitar lokasi juga tidak ada tempat sampah. 

TRIBUN-SULBAR.COM, PASANGKAYU - Kondisi memprihatinkan terlihat di kawasan Anjungan Pasangkayu, Jl Moh Hatta, Kelurahan Pasangkayu, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat (Sulbar).

Pantauan Tribun-Sulbar.com, Rabu (11/6/2025), terlihat sampah plastik bekas makanan dan minuman berserakan di sepanjang bibir pantai.

Baca juga: Harga Beras di Pasangkayu Stabil Usai Idhul Adha, Dinas Perdagangan: Sempat Naik

Baca juga: Habiskan Anggaran Rp 67,5 Miliar, Rusun ASN di Mamuju Runtuh Sebelum Difungsikan

Sampah-sampah tersebut diduga berasal dari pengunjung dan Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan di sekitar anjungan setiap sore hari.

Berbagai jenis sampah seperti gelas plastik, kantong kresek, dan kemasan makanan instan tampak menumpuk di pasir. 

Tidak adanya tempat pembuangan sampah di area ini, menjadi salah satu penyebab utama menumpuknya limbah tersebut.

“Sampah-sampah ini selalu ada setiap hari, susah dibersihkan karena jumlahnya banyak dan terus berdatangan,” ungkap Mukmini,  petugas kebersihan yang ditemui di lokasi.

Ia mengaku kewalahan menjaga kebersihan area tersebut, terutama di akhir pekan saat pengunjung membludak.

"Pengunjung selalu buang sampah sembarangan, sudah berapa kali juga ditegur, tidak pernah mendengar," keluhnya.

Semenetara seorang pengunjung, Lita saat ditemui di lokasi mengaku bingung harus membuang sampah mereka di mana.

"Kita lihat sendiri, di sini tidak ada tong sampah," katanya.

Kondisi ini dikhawatirkan dapat mencemari lingkungan pesisir, dan mengganggu kenyamanan pengunjung. 

Masyarakat diharapkan agar lebih meningkatkan kesadaran akan kebersihan ruang publik.

Sementara itu, pemerintah juga diharapakan segera menyediakan fasilitas tempat sampah di sekitar lokasi, agar para pengunjung tidak lagi membuang sampah mereka secara sembarangan.(*)

Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com Taufan

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved