Pengendara Keluhkan Traffic Light di Mateng Suka Ngaco, Timer Berulang-ulang Hijau Tiba-tiba Merah

Traffic Light tepat berada di simpang tiga poros Trans Sulawesi Mamuju - Palu dan Poros Kabupaten Topoyo - Tumbu.

Penulis: Sandi Anugrah | Editor: Ilham Mulyawan
sandi Anugrah
TRAFFIC LIGHT PADAM - Sejumlah pengendara melintas bebas tanpa terkontrol di Jalan Trans Sulawesi, Desa Topoyo, Kecamatan Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah, Sulawesi Barat, Minggu (2/11/2025). Hal ini dikarenakan, traffic mengalami pemadaman. (Sandi/Tribun) 

TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU TENGAH - Warga keluhkan traffic light atau lampu merah di persimpangan Jl Trans Sulawesi, Desa Topoyo, Kecamatan Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah, Sulawesi Barat.

Traffic light tersebut sudah padam sejak beberapa pekan terakhir.

Traffic Light tepat berada di simpang tiga poros Trans Sulawesi Mamuju - Palu dan Poros Kabupaten Topoyo - Tumbu.

Pantauan Tribun-Sulbar.com, Minggu (2/11/2025), semua traffic light padam.

Terlihat, pengendara lalu-lalang tak terkontrol di lokasi tersebut, baik yang dari arah utara - selatan, maupun barat - timur.

Baca juga: Buat SKCK di Sulbar Full Online! Cetak di Mana Saja Tidak Perlu Lagi ke Kantor Polisi

Baca juga: Truk Bermuatan Minyak Goreng dan Tepung Terbakar di Polman Kerugian Capai Rp500 Juta

Sehingga, beberapa pengendara nyaris tabrakan saat bersamaan melaju dari arah berlawanan.

Seorang warga Jumardin mengatakan, traffic light telah padam sejak beberapa waktu lalu.

"Kayaknya sudah ada sekitar setengah bulan Pak," ucap Jumardin yang juga merupakan seorang ojek pengkolan yang sering mangkal di lokasi tersebut ditemui Tribun-Sulbar.com, Minggu (2/11/2025).

Menurutnya, kejadian serupa sudah sering terjadi.

Namun, baru kali ini padamnya cukup lama.

"Biasanya paling lama seminggu, sudah menyala lagi, barusan ini lama sekali," ungkapnya.

Pria berambut putih ini juga menjelaskan, traffic light bukan hanya sering padam, tetapi juga sering error.

Kadang, baru saja lampu menyala berwarna merah tiba-tiba berganti hijau.

Bukan hanya itu, timer traffic light juga kerap berhitung berulang-ulang.

Sehingga, membuat pengendara bingung.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved