sekolah rakyat
Banyak Orangtua di Mamuju Tak Mau Anak Masuk Sekolah Rakyat, Ini Alasannya!
Sekolah Rakyat juga berupaya menciptakan generasi muda yang cerdas, mandiri, dan berjiwa pemimpin.
Penulis: Suandi | Editor: Nurhadi Hasbi
Dinas Sosial Mamuju
SEKOLAH RAKYAT - Kepala Dinas Sosial Kabupaten Mamuju, Ikhsan Lasami (kedua dari kiri), saat mengikuti rapat sekolah rakyat di KBL Sulbar, Desa Beru-Beru, Kecamatan Kalukku, Rabu (23/7/2025). Pemerintah tengah mempersiapkan pembukaan Sekolah Rakyat di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, yang dijadwalkan mulai beroperasi pada Agustus 2025.
Fasilitas asrama disebut sudah tersedia, namun masih kekurangan perabotan.
"Bangunan sudah siap. Kami tinggal menyiapkan meubelernya," ujar Ikhsan.
Persoalan lain adalah tenaga pengajar.
Guru SD, SMP, wali kelas, dan kepala sekolah akan direkrut langsung oleh kementerian secara online.
Belum ada kepastian berapa kuota dan asal guru yang akan ditugaskan.
"Bisa jadi gurunya dari luar Sulbar. Informasinya mungkin baru keluar mendekati 5 Agustus," tambahnya.
Meski target operasional sekolah ditetapkan pada awal tahun ajaran, sejumlah kendala masih menghambat.
Mulai dari penolakan orangtua, kesiapan asrama, hingga belum tersedianya tenaga pengajar.(*)
Halaman 2 dari 2
Berita Terkait:#sekolah rakyat
Tak Tahan Diperantauan, 3 Guru Sekolah Rakyat di Polman Mundur, IGI Minta Rekrutmen Dievaluasi |
![]() |
---|
Tiga Guru Sekolah Rakyat Polman Mengundurkan Diri, Alasan Tak Kuat Merantau |
![]() |
---|
100 Siswa SR Jalani MPLS, Mulai Nginap Meski Renovasi Asrama Belum Rampung |
![]() |
---|
12 Ribu Anak Terdaftar ATS, Rekrutmen Sekolah Rakyat di Mamuju Baru 43 Siswa, Jauh dari Target |
![]() |
---|
Gubernur Suhardi Duka Tandatangani BAST, Siap Jalankan Sekolah Rakyat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.