Berita Polman
Kemensos RI Akan Beri Bantuan Kursi Roda Kepada Safi'i, Warga Polman Derita Lumpuh Layu
Anak bungsu dari pasangan suami istri Arifin dan Hajra ini tinggal di rumah tantenya.
Penulis: Fahrun Ramli | Editor: Munawwarah Ahmad
Anak bungsu dari pasangan suami istri Arifin dan Hajra ini tinggal di rumah tantenya.
Saat usianya masih delapan tahun, ia sudah menjadi anak yatim piatu setelah kedua kedua orang tuanya meninggal dunia.
Ayahnya Arifin meninggal dunia pada tahun 2017 lalu disusul ibunya pada tahun 2019 lalu.
Sejak kedua orang tuanya meninggal dunia, ia dirawat oleh Hasna, saudara dari ibunya.
Kondisi kehidupan Hasna juga memprihatinkan, ia tulang punggung keluarga setelah bercerai dengan suaminya.
Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari tantenya hanya berjualan kue Apang dan sesekali menjual nasi kuning.
Safi'i tinggal dirumah panggung milik tantenya berukuran 7x10 meter persegi di Jl Panju Lorong Tengah.
Tinggal dibawah kolong rumah karena lantai atas rumahnya sudah tidak layak huni, dan keropos.
Lantai bawah rumah dijadikan tempat tidur juga sekaligus menjadi dapur dan segala aktifitas dikerjakan dibawah kolong rumah.
Hasna mengaku selama ini hidup dari bantuan diberikan pemerintah dan berbagai donatur relawan komunitas kemanusiaan.(*)
Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com, Fahrun Ramli
Warga Lepas Blokade Jalan Usai SMKN Paku Polman Cabut Aturan Bayar untuk Ambil Ijazah |
![]() |
---|
Polisi Datangi Lokasi Penutupan Akses Jalan SMKN Paku Polman, Gegara Biaya Rp150 Ribu Ambil Ijazah |
![]() |
---|
KOHATI Nilai Sidang Etik Tak Adil, Oknum Polisi Polman Diduga Hamili Perempuan Tanpa Tanggung Jawab |
![]() |
---|
Warga Alu Demo Tuntut Bupati Polman Perbaikan Jalan Rusak 18 Km |
![]() |
---|
Kasus Baku Pukul Antar Pemuda di Pambusuang Polman Didamaikan di Kantor Polisi, Berawal Dendam Lama |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.