IRT Tewas Gantung Diri

Keluarga IRT Tewas Gantung Diri di Tabulahan Mamasa Tak Mau Korban Diautopsi, Berikut Alasannya

Korban merupakan warga Dusun Tarinding Selatan, Desa Talopak, Kecamatan Tabulahan, Kabupaten Mamasa.

Penulis: Hamsah Sabir | Editor: Nurhadi Hasbi
Foto/ Kiriman Kapolsek Tabulahan. IPDA Samson.
Suasana rumah duka korban gantung diri di Desa Talopak, Kecamatan Tabulahan, Kabupaten Mamasa. 

TRIBUN-SULBAR.COM, MAMASA - Pihak keluarga ibu rumah tangga (IRT) tewas bunuh diri di Desa Talopak, Kecamatan Tabulahan, Kabupaten Mamasa, tak mau korban autopsi.

Hal ini diungkapkan oleh Kapolsek Tabulahan IPDA Samson, saat dikonfirmasi Jurnalis Tribun-Sulbar.com, Kamis (7/9/2023), sekira pukul 14:10 Wita.

"Pihak keluarga tak mau perpanjang, mereka sudah terima dan tidak mau autopsi Pak," ungkap Samson.

Sebagaimana diketahui, seorang IRT bernama Sinarli (29) warga Dusun Tarinding Selatan, Desa Talopak, Kecamatan Tabulahan, ditemukan tewas gantung diri dikamarnya.

Kapolsek Tabulahan mengatakan, saat kejadian suami korban tidak berada di tempat.

"Suaminya di Palu Sulawesi Tengah (Sulteng), tapi sudah dalam perjalanan ke sini," jelasnya.

Kata dia, suami korban baru berangkat ke Palu kemarin.

Ditanya soal motif, Samson tak memberi jawaban secara jelas.

"Kita juga tidak enak, tanya - tanya terus Pak, karena itu pihak keluarga tidak mau perpanjang masalahnya," ungkapknya.

Namun kata dia, menurut pengakuan keluarga korban, belakangan korban sering melamun sendiri.

Diberitakan sebelumnya, Polisi ungkap kronologi seorang ibu rumah tangga (IRT) di Kecamatan Tabulahan Kabupaten Mamasa, ditemukan tewas gantung diri.

Sebagaimana diketahui, pada hari ini Kamis (7/9/2023), sekira pukul 05:00 Wita, telah ditemukan seorang IRT bernama Sinarli (29) tewas gantung diri.

Korban merupakan warga Dusun Tarinding Selatan, Desa Talopak, Kecamatan Tabulahan, Kabupaten Mamasa.

Ia diguga gantung diri dengan menggunakan, seutas tali berwarna kuning.

Namun saat pihak kepolisian Polsek Tabulahan tiba di pempat kejadian perkara (TKP), korban sudah lepas dari tali tersebut.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved