Berita Mamuju
KRONOLOGI Gadis Mamuju Dibawa Kabur hingga Dikabarkan Hamil, Pelaku Punya Dua Anak
Saat diinterogasi, terduga tidak kooperatif dan tidak mengakui perbuatannya biadabnya itu.
Penulis: Zuhaji | Editor: Nurhadi Hasbi
TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Mamuju meringkus terduga pelaku tindak pidana penculikan dan atau persetubuhan anak dibawah umur.
Pihak kepolisian melakukan penelusuran selama berhari-hari, berdasarkan laporan yang diterima pihak kepolisian sejak 7 Mei 2023.
"Iya, kami menerima laporan masuk nomor LP/129/V/2023/SPKT RESTA MAMUJU/SULBAR, terkait hilangnya seorang perempuan usia 17 tahun," ungkap Kepala Seksi (Kasi) Humas Polresta Mamuju, IPDA Herman saat dikonfirmasi Tribun-Sulbar.com, Kamis (25/5/2023).
Setelah dilakukan penyelidikan, diketahui gadis belia itu dibawa lari oleh orang tak dikenal keluar dari wilayah Sulawesi Barat (Sulbar) atau lebih tepatnya di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
"Pada hari Senin, 22 Mei 2023 tim Reserse Mobile (Resmob) Polresta Mamuju langsung berkoordinasi dengan unit Jatanras Polresta Makassar, pada pukul 12.30 WITA," jelasnya.
Sehari kemudian, terduga pelaku bernama Moh Tahir (39) diamankan polisi di Kelurahan Mamajang, Kecamatan Mamajang Kodya, Makassar, Sulsel, pada pukul 21.30 WITA.
Saat diinterogasi, terduga tidak kooperatif dan tidak mengakui perbuatannya biadabnya itu.
"Penyelidikan terus kami lanjutkan untuk mencari keberadaan anak perempuan yang dimaksud," kata IPDA Herman.
Lalu pada Rabu, 24 Mei 2023, tim Resmob Polresta Mamuju dan unit Jatanras Polresta Makassar mendapat informasi salah seorang saksi yang melihat Tahir bersama perempuan yang diduga korban.
Setelah dilakukan introgasi kembali, pria beristri dan mempunyai dua orang anak perempuan itu tak bisa lagi menutupi perbuatannya.
"Diakui, dia (pelaku) menyembunyikan korbannya di kos-kosan Kecamatan Tamalate, Kota Makasar," terangnya.
Pihak kepolisian akhirnya menemukan, gadis tersebut dalam keadaan hamil empat bulan.
IPDA Herman mengatakan, modus pelaku membujuk korban dengan cara mengirim sejumlah uang tunai kepada korban dan mengarahkan agar datang ke Makassar.
"Hubungan keduanya berlangsung sejak Desember 2022," pungkasnya.
Sebelumnya diketahui, pelaku Tahir merupakan buruh harian, warga Kelurahan Karuwisi, Kecamatan Panakkukang, Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
| Modus Ajak Nginap, Pria di Mamuju Diduga Perkosa dan Ancam Bunuh Korban di Ruang Kerjanya |
|
|---|
| Polisi Tangkap Pria Inisial AS di Mamuju Usai Rudapaksa Seorang Wanita |
|
|---|
| Penyakit Darah Kembali Serang Tanaman Pisang di Topoyo Mamuju Tengah |
|
|---|
| KRONOLOGI Pria di Mamuju Ngamuk Bawa Sajam Tengah Malam Polisi Sebut Pelaku Sedang Mabuk |
|
|---|
| Polisi Amankan Pria Mengamuk Bawa Parang di Area SPBU Simbuang Mamuju |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Ilustrasi-gadis-hamil.jpg)