Berita Majene
Anggaran Program Pelatihan Senam hingga Buat Kue Tar Pemkab Majene Viral, Sekda Tak Mau Komentar
Pelatihan meracik kopi Milenial Rp 50 juta, pelatihan pembuatan kue tar Rp 50 juta hingga pelatihan memandikan jenazah Rp 50 juta.
Penulis: Hasan Basri | Editor: Nurhadi Hasbi
TRIBUN - SULBAR.COM, MAJENE -- Sejumlah mata anggaran diduga masuk dalam anggaran pendapatan dan belanja Kabupaten Majene menjadi viral.
Salah satunya adalah anggaran program pelatihan yang nilai pantastik senilai Rp 2.670 .000.000.
Hal ini diketahui setelah di-posting oleh legislator Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Majene, Adi Ahsan di akun media sosial Facebook pribadinya.
Adi Ahsan yang juga wakil Ketua DPRD Majene memposting rincian sejumlah mata anggaran program latihan.
Seperti pelatihan senam yang dianggarkan senilai Rp 50 Juta . Pelatihan pembuatan bosara Rp 50 Juta.
Pelatihan meracik kopi Milenial Rp 50 juta, pelatihan pembuatan kue tar Rp 50 juta hingga pelatihan memandikan jenazah Rp 50 juta.
Dalam postingannya disertai dengan keterangan caption "Benarkan ini program yang dibutuhkan dan mendesak?
Bagaimana dengan program pelayanan publik,sudahka terpenuhi secara maksimal? Bagaimana dengan pembayaran utang TPP ASN?
Kemudian dalam keterangan caption juga berisi harapan kepada pemerintah kabupaten Majene.
"YTH Bupati , mohon program seperti ini di persial,dan dialihkan untuk pembayaran utang yang mendesak atau dialihkan ke program yang lebih prioritas.
Hingga saat ini kebenaran postingan ini diunggah oleh Wakil Ketua DPRD Majene Adi Ahsan.
Adi Ahsan dihubungi belum merespon konfirmasi wartawan.
Sementara Sekda Majene, Ardiansyah yang ditemui tribun,Kamis (16/2/2022) di kantornya enggan memberikan komentar terlalu jauh terkait masalah anggaran program pelatihan tersebut
"Saya belum bisa komentar karena saya belom bisa pastikan data itu benar masuk dalam mata anggaran program Pemkab Majene," ujar Ardiyansyah.
Ardiansyah menyarankan agar konfirmasi ke Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Majene, Kasman.
| Patah As Roda Belakang Truk Terguling di Jl Poros Mamuju - Majene |
|
|---|
| Atasi Ancaman di Pesisir Sirindu, BPBD Sulbar-Majene Fokus Rehabilitasi Tanggul |
|
|---|
| Polisi Dalami Kasus Pria di Majene dihajar Massa Gara-gara Geber Motor Saat Kegiatan Melayat |
|
|---|
| Generasi Unggul Lahir dari Situasi Kondusif |
|
|---|
| DLHK Majene Angkut Tumpukan Sampah di Kolong Jembatan Pertokoan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Sekda-Pemkab-Majene-Ardiansyah-ditemui-Tribun-Sulbarcom.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.