Kebakaran Gudang

Gudang Puskesmas di Campalagian Polman Terbakar Kerugian Disebut Capai Rp222 Juta

Kobaran api yang begitu cepat membesar membuat sejumlah warga dan tenaga kesehatan dibuat geger.

Editor: Ilham Mulyawan
Istimewa
KEBAKARAN PUSKESMAS- Ruang penyimpanan arsip pegawai di Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Katumbangan, Desa Katumbangan, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar (Polman) ludes terbakar, Kamis (20/11/2025). 

Ringkasan Berita:
Poin-Poin Ringkasan Kebakaran Gudang PKM Katumbangan
Objek Terbakar: Gudang penyimpanan barang milik Puskesmas (PKM) Katumbangan.
Lokasi: Desa Katumbangan, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat.
Waktu: Kamis, 20 November 2025, sekitar pukul 09.00 WITA.
Awal Mula: Siti Hardianti (bidan PKM) mencium bau asap saat memberikan pelayanan KB.
Sumber Api: Api ditemukan menjalar dan cepat membesar di bagian kayu balok atap gudang.

 

TRIBUN-SULBAR.COM - Sebuah gudang penyimpanan barang milik fasilitas kesehatan dilalap api, Kamis (20/11/2025) sekitar pukul 09.00 WITA.

Gudang itu milik Puskesmas (PKM) Katumbangan, Desa Katumbangan, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat.

Kobaran api yang begitu cepat membesar membuat sejumlah warga dan tenaga kesehatan dibuat geger.

Kapolsek Campalagian, IPTU H. Harifuddin, menjelaskan kebakaran berawal ketika Siti Hardianti, salah satu bidan PKM, mencium bau asap saat memberikan pelayanan KB. 

Ia kemudian menelusuri sumber bau hingga menemukan api sudah menjalar ke bagian atap gudang.

“Bagian kayu balok atap sudah terbakar, lalu api cepat membesar,” ujar Kapolsek menirukan laporan saksi.

Baca juga: BREAKING NEWS: Gempa 5,8 Magnitudo Hantam Maluku Ambon, Ini Penyebabnya

Baca juga: Gubernur Sulbar SDK Akan Buat Pergub Guru Wajib Baca Buku Sekali Sepekan di Perpustakaan 

Melihat api yang kian membesar, warga sekitar langsung berdatangan membantu memadamkan kobaran dengan alat seadanya. Sekitar pukul 09.15 WITA, satu unit mobil pemadam kebakaran dari Kecamatan Campalagian tiba di lokasi. Proses pemadaman berlangsung intens hingga akhirnya api benar-benar jinak pada pukul 09.40 WITA.

Selain Siti Hardianti, dua tenaga medis lainnya yakni Nasaruddin dan Wahyuni turut menjadi saksi mata atas kejadian itu.

Kerusakan Berat

Sebagian peralatan medis lainnya dilaporkan masih utuh. Total kerugian ditaksir mencapai Rp222 juta.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Personel Polsek Campalagian bergerak cepat melakukan serangkaian tindakan, mulai dari koordinasi dengan petugas damkar, memeriksa saksi-saksi, hingga memasang garis polisi untuk mengamankan lokasi.

Pihak kepolisian menduga sumber api berasal dari korsleting listrik, namun penyebab pasti masih menunggu hasil pemeriksaan mendalam melalui olah tempat kejadian perkara (TKP).

Kejadian ini menjadi peringatan keras bagi fasilitas publik untuk lebih memperhatikan standar keselamatan dan instalasi listrik guna mencegah insiden serupa.

Kebakaran ini menghanguskan sejumlah inventaris penting PKM Katumbangan. Beberapa barang yang terdampak mulai dari rusak ringan hingga rusak berat, antara lain:

Lemari arsip dan lemari penyimpanan (rusak berat)

Printer Canon dan Epson

Meja kerja kayu

Bed periksa

Kursi roda UGD

Examination lamp

Laptop Asus

Timbangan

Alat ukur antropometri. (*)

Sumber: Tribun sulbar
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved