Profil Jenderal Polisi
Cucu Pahlawan Nasional, Inilah Sosok Brigjen Alfred Papare Kapolda Pertama Papua Tengah
Alumni Akpol 1995 tersebut menjadi kapolda pertama di provinsi yang baru pisah dari Provinsi Papua.
Ringkasan Berita:
- Brigjen Alfred Papare merupakan Kapolda Papua Tengah pertama, dilantik pada 11 November 2024.
- Ia adalah cucu Pahlawan Nasional Silas Papare, pejuang penyatuan Papua ke Indonesia.
- Polda Papua Tengah resmi dibentuk pada 29 April 2024 dan menaungi delapan wilayah hukum di Provinsi Papua Tengah.
TRIBUN-SULBAR.COM - Siapa Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen) Alfred Papare?
Brigjen Alfred Papare, merupakan Kapolda Papua Tengah.
Alumni Akpol 1995 tersebut menjadi kapolda pertama di provinsi yang baru pisah dari Provinsi Papua.
Brigjen Alfred Papare jadi Kapolda Papua Tengah sejak 11 November 2024.
Artinya, Brigjen Alfred Papare sudah menjabat Kapolda Papua Tengah selama 11 bulan 25 hari.
Baca juga: PROFIL dan Jejak Karier Junda Maulana, Dikabarkan Dilantik Jadi Sekprov Sulbar 7 November 2025
Baca juga: Profil Yahya Saleh, Kadis PUPR Mamuju Tengah, Alumni Teknik Sipil UGM dan Unhas
Selain seorang perwira tinggi Polri, Brigjen Alfred Papare, rupanya bukan sosok biasa.
Brigjen Alfred Papare adalah cucu dari salah satu Pahlawan Nasional.
Diketahui, Polda Papua Tengah sendiri baru dibentuk pada April 2024.
Sesuai Keputusan Kapolri Nomor: Kep/677/IV/2024 tanggal 29 April 2024 tentang Pembentukan Kepolisian Daerah Papua Tengah.
Pengangkatan Brigjen Alfred Papare sebagai kapolda, tertuang dalam surat telegram Kapolri nomor: ST/2517/XI/KEP./2024.
Profil Brigjen Alfred Papare
Nama lengkapnya Brigjen Pol Alfred Papare S.I.K.
Brigjen Alfred Papare lahir di Serui, Papua, 6 April 1974.
Brigjen Alfred Papare merupakan cucu dari Pahlawan Nasional Indonesia, Silas Papare.
Silas Papare (18 Desember 1918-7 Maret 1978) adalah seorang pejuang penyatuan Irian Jaya (Papua) ke dalam wilayah Indonesia.
| 2 Kelompok Warga Bentrok di Campalagian Polman Diduga Masalah Gadai Sepeda Motor |
|
|---|
| RS Bhayangkara Mamuju Terendam Banjir Rob Pasien Ruang IGD Dipindah ke Ruang Perawatan |
|
|---|
| BREAKING NEWS: RS Bhayangkara Mamuju Diterjang Banjir Rob Ruang IGD Ikut Terendam |
|
|---|
| SDK Kejar Keadilan Buru Dana Lingkungan BPDLH, Sulbar Wajib Dapat Kompensasi Setara Kaltim |
|
|---|
| DPRD dan Pemkab Sumatera Barat ke Sulbar Belajar Cara Tarik Potensi Pajak Air Permukaan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Kapolda-Papua-Tengah-Brigjen-Pol-Alfred-Papare-diunggah-TribunPapuacom.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.