Berita Mamuju

Tim Tamiya Asal Jakarta Juara 1 di Event National Mini 4WD Championship

Para peserta berasal dari berbagai daerah di Indonesia, termasuk Samarinda, Makassar, Palu, Toraja, Enrekang, Takalar, dan Jakarta.

Penulis: Lukman Rusdi | Editor: Munawwarah Ahmad
Tribuun Sulbar / Lukman
Suasan Event Mobil Tamiya bertajuk National Mini 4WD Championship di Hotel Matos, Jl. Yos Sudarso Binanga Mamuju, Sulbar. Sabtu (25/8/2024) 

TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU –  Event mobil tamiya bertajuk National Mini 4WD Championship telah usai di Hotel Matos, Jl. Yos Sudarso, Kelurahan Binanga, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar).

Acara yang digelar dari tanggal 23 hingga 25 Agustus, diikuti oleh 20 tim, dengan masing-masing tim terdiri dari 8 peserta.

Para peserta berasal dari berbagai daerah di Indonesia, termasuk Samarinda, Makassar, Palu, Toraja, Enrekang, Takalar, dan Jakarta.

Baca juga: Kemenkumham Sulbar Hadiri Apel Pagi Virtual Bersama Menteri Hukum dan HAM

Baca juga: Ngutang untuk Istri dan Anak Bupati Pasangkayu, Mantan Kabag Diperiksa Polisi

Marcom Event Maleo Town Square, Rezky M. Eddy, menjelaskan event ini adalah ajang tingkat nasional yang dirancang untuk menyatukan seluruh komunitas Tamiya di Indonesia.

“Ini merupakan tingkat nasional yang bertujuan untuk mempersatukan komunitas Tamiya di berbagai daerah,” kata Rezky kepada Tribun-Sulbar.com, Senin (26/8/2024) pagi.

Lebih lanjut ia menyampaikan, pemilihan Hotel Matos sebagai lokasi acara didasarkan pada statusnya sebagai pusat perbelanjaan, sehingga pengunjung dapat menyaksikan keseruan perlombaan secara langsung.

“Kenapa di matos karena itu pusat perbelajaan, jadi orang-orang di matos bisa menyaksikan keseruannya,” jelasnya.

Sementara itu, sistem penilaian dalam kompetisi ini didasarkan pada kecepatan mobil, serta jumlah kecelakaan atau crash yang terjadi.

“Kita liat bagaiman kecepatannya dalam tiga kali putaran, misal keluar dari area diulang lagi dari awal, yang terhitubg itu kalau sudah tiga kali putaran,” ucap Rezky.

Berikut daftar pemenang pada Event Mobil Tamiya bertajuk National Mini 4WD Championship 2024.

Juara 1, team Tamilax dari Jakarta dengan tatal hadiah Rp. 13 juta.

Juara 2, team Tamilax dari Jakarta dengan tatal hadiah 10 juta.

Juara 3, team TAT dari Tanah Toraja dengan total hadiah Rp. 7 juta.

Juara 4, team Tamilax dari Jakarta dengan total hadiah Rp. 6 juta.

Juara 5, team Pataba dari Palu dengan total hadiah Rp 5 juta.

Juara 6, team Pataba dari Palu dengan total hadiah Rp 3 juta.

Sementara itu untuk kategari Best Race 1, team Pataba dari Palu.

Kemudian Best Race 2 team Manakarra dari Mamuju.

Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com, Lukman Rusdi

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved