Berita Mamuju
Angin Kencang Sempat Robohkan Pagar Gedung Oleh-oleh Mamuju, Baliho Caleg Ikut Berjatuhan
Dari sembilan baliho caleg, hanya satu baliho diangkut menggunakan mobil bak terbuka oleh relawan partai PAN.
Penulis: Suandi | Editor: Ilham Mulyawan
TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU - Pagar pembatas di sekitar gedung oleh-oleh Mamuju yang berada di Pasar Baru Jl Abd Sakur, Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) roboh akibat angin kencang, Minggu (10/12/2023).
Selain pagar, sejumah baliho milik calon legislatif (Caleg) yang terpasang di depan pagar tersebut juga ikut jatuh.
Pantauan Tribun-Sulbar.com, pagar sudah kembali diperbaiki oleh sejumlah warga dan petugas, degan cara ditopang menggunakan balok.
Sedangkan baliho calon legislatif (caleg) dilepas dari pagar dan diletakkan di jalan.
Dari sembilan baliho caleg, hanya satu baliho diangkut menggunakan mobil bak terbuka oleh relawan partai PAN.
Sementara delapan baliho lainnya dibiarkan begitu saja menumpuk di pinggir jalan.
Beberapa relawan partai dan caleg juga sekilas memantau lokasi.
Pengendara yang melihat relawan partai PAN mengangkut spanduk, Ahyar mengatakan, setelah angin kencang terjadi pagar pembatas langsung diperbaiki.
"Saya juga tidak tahu siapa yang perbaiki," ujarnya.
Ahyar berharap relawan caleg bisa segera mengamankan baliho agar tidak menggangu pengendara.
Sebelumnya, Minggu siang Pasar Baru dilanda angin kencang dan menyebabkan baliho caleg di pagar pembatas roboh.(*)
Laporan Reporter Tribun Sulbar Suandi
UMKM di Mamuju Tengah Manfaatkan Kompleks KTM Tobadak Berjualan, Raup Omzet Ratusan Ribu per Hari |
![]() |
---|
Saling Lapor: Begini Kronologi Pemasalahan Mahasiswa dan Dosen di Kampus Unika Mamuju |
![]() |
---|
Jalan Poros Bayor Topoyo Mamuju Tengah Mulai Diperbaiki, Anggaran Rp200 Juta |
![]() |
---|
PGPM Mamuju Soroti Pelanggaran K3 dan Pekerja Tanpa APD di Proyek Jembatan Pelabuhan |
![]() |
---|
Inspektorat Mamuju Tengah Monitoring Pembangunan Pustu di Desa Pangalloang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.