Kemenkumham Sulbar
Lapas Kelas III Mamasa Rutin Berikan Pembinaan Keagaaman Kepada Warga Binaan Pemasyarakatan
Pelaksanaan kegiatan itu didampingi oleh Kasubsi pembinaa, M Syahcrul Syahruddin, beserta staf agar kegiatan senantiasa berjalan aman dan tertib.
TRIBUN-SULBAR.COM, MAMASA - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Mamasa, Indar Laya, menyebut bahwa jajarannya memberikan pembinaan keagaaman secara rutin kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Jajarannya.
“Hal itu di lakukan dalam rangka memaksimalkan pembinaan kepribadian selama menjalani masa pidana,” ujarnya dalam rilis diterima Tribun-Sulbar.com, Kamis (24/2/2022).
Kali ini, materi pembinaan terkait dengan materi agama Islam bagi warga binaan beragama muslim
“Hari ini, bentuk pembinaan yang diberikan yaitu melalui kegiatan ceramah agama oleh ustad maulana abdulrahman yang memang diundang untuk memberikan pembinaan keagamaan,” sambung Indar.
Kalapas Mamasa mengakui, bahwa kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap minggunya, di hari Selasa dan Kamis mulai pukul 11.30 Wita sampai selesai sholat zduhur.
Baca juga: DMI Sulbar Sebut Analogi Gonggongan Anjing dengan Suara Adzan oleh Menag RI Kurang Tepat
Pelaksanaan kegiatan itu didampingi oleh Kasubsi pembinaa, M Syahcrul Syahruddin, beserta staf agar kegiatan senantiasa berjalan aman dan tertib.
Tak hanya itu, dalam pelaksanaan kegiatan yang sama juga diisi dengan belajar membaca Al-Quran bagi WBP yang belum bisa dan kurang lancar dalam membaca Al-Quran
Dalam kesempatannya itu, Indar berharap kegiatan ini bermanfaat bagi WBP sebagai modal kehidupan setelah bebas nanti terkhusus sebagai bekal kehidupan di akhirat kelak.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Kegiatan-keagamaan-rutin-dilaksanakan-setiap-minggunya-di-hari-S.jpg)