Polman
Ular Hitam Berbisa 1,5 Meter Masuk ke Rumah Warga, Petugas Damkar Polman Evakuasi
Petugas sempat kesulitan menangkap ular tersebut, lantaran ular memiliki gerakan cepat untuk berpindah tempat.
Penulis: Fahrun Ramli | Editor: Abd Rahman
TRIBUN-SULBAR.COM, POLMAN- Seekor ular hitam sepanjang 1,5 meter didapati menyelinap masuk ke rumah salah satu warga di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar).
Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Polman terjun untuk mengevakuasi ular beracun ini.
Dalam potongan video pendek dilihat pada Sabtu (18/10/2025) nampak petugas berupaya menangkap ular.
Baca juga: Rumah Warga di Pasangkayu Terancam Ambruk, Dilaporkan ke Balai Sungai Palu tapi Belum Ada Tindakan
Baca juga: Rumah Warga Polman Dibobol Maling saat Ditinggal Salat di Masjid, Uang Rp30 Juta dan Emas Lenyap
Petugas berbekal alat tongkat penjepit, serta mengenakan baju pelindung khusus.
Petugas sempat kesulitan menangkap ular tersebut, lantaran ular memiliki gerakan cepat untuk berpindah tempat.
“Ular neurotoksin, ular hitam, beracun,” kata Kepala UPTD Damkar Polman, Imran kepada wartawan.
Disebutkan kemunculan ular hebohkan warga itu terjadi di Jl Todilaling, Kelurahan Pekkabata.
Warga panik langsung melaporkan hal ini ke petugas Damkar agar segera turun tangan menangkap.
Imran menyebut laporan warga ini merupakan hal membahayakan, karena ular berbisa.
Petugas pemadam kebakaran langsung turun ke lokasi untuk melakukan proses evakuasi.
"Ular setelah tertangkap langsung dimusnahkan dengan cara dibunuh, sebab gigitan ular membahayakan keselamatan warga," ungkapnya.
Dia mengimbau warga untuk segera menghubungi kontak Damkar Polman jika terdapat hal membahayakan.(*)
Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com, Fahrun Ramli
| Rumah Warga Polman Dibobol Maling saat Ditinggal Salat di Masjid, Uang Rp30 Juta dan Emas Lenyap | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/di-Kecamatan-Wonomulyot-Sulb.jpg)  | 
|---|
| Korban Bullying Siswi SMKN Balanipa Lapor Polisi, Ayah Korban Tolak Damai, Pelaku Diproses Hukum | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Korban-didampingi-orang-tuanya-saat-melapor-di-SPKT-Polres-Polman.jpg)  | 
|---|
| Pickup Bermuatan Ayam Potong di Polman Merugi Rp20 Juta usai Diseruduk Mobil Innova | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Mobil-pickup-bermuatan-ayam-potong-terguling-usai-diseruduk-mobil-Innova.jpg)  | 
|---|
| Maling Bobol SLBN Wonomulyo Polman Curi Camera dan TV, Kerugian Rp13 Juta | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/olisi-saat-mendatangi-dugaan-tindak-ulypidna-pencurian.jpg)  | 
|---|
| Polisi Usut Kasus Pembobolan Sekolah SLBN Wonomulyo Polman, Tv dan Kamera Lenyap | :format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/olisi-saat-mendatangi-dugaan-tindak-ulypidna-pencurian.jpg)  | 
|---|
 
							
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Petugas-Damkar-terjun-untuk-mengevakuasi-ular-beracun-ini-Sabtu-18102025-Dok-Imran.jpg)
:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Nur-Aziza-5-siswi-SDN-021-Bunga-Bunga-Polman-rutin-bawa-pulang-MBG-untuk-ibu-dan-adiknya.jpg) 
                 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					![[FULL] Ulah Israel Buat Gencatan Senjata Gaza Rapuh, Pakar Desak AS: Trump Harus Menekan Netanyahu](https://img.youtube.com/vi/BwX4ebwTZ84/mqdefault.jpg) 
				
			:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Dua-kubu-warga-saling-dorong-saat-pemasangan-pagar-sengketa-Lahan-di-Pasar-Sentral-Pekkabata.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Motor-pensiunan-ASN-hilang.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/i-unjuk-rasa-meminta-kesempatan-ya.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/dan-PPPK-Guru-Kamis-3010.jpg) 
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.