Kemenkum Sulbar
HUT Kemerdekaan ke-80, Kakanwil Kemenkum Sulbar Sebut Perkuat Rasa Nasionalisme dan Sinergitas
Hal ini sebagai wujud komitmen Kanwil Kemenkum dalam memupuk rasa nasionalisme di momentum HUT Kemerdekaan
TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum Sulawesi Barat, Sunu Tedy Maranto, menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di tingkat Provinsi. Upacara yang digelar di Anjungan Pantai Manakarra, Mamuju, Minggu (17/8/2025).
Hal ini sebagai wujud komitmen Kanwil Kemenkum dalam memupuk rasa nasionalisme dan memperkuat sinergi dengan seluruh instansi di Sulawesi Barat.
Upacara yang dipimpin langsung oleh Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK), berlangsung khidmat.
Turut hadir Wakil Gubernur Salim S. Mengga beserta seluruh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sulbar.
Gubernur Suhardi Duka menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi.
"Upacara ini berlangsung lancar, rapi, dan tanpa celah sedikit pun. Semuanya berjalan baik seperti yang direncanakan," puji Gubernur SDK.
Kemerdekaan tahun ini memberikan optimisme bagi kita, kolaborasi, utamanya dalam penegakan hukum, memberantas korupsi, kemudian keberpihakannya kepada masyarakat dalam rangka mewujudkan undang-undang dasar 1945 pasal 33 ayat 1,2 dan 3
Kegiatan ini menandai peringatan HUT ke-80 RI di Sulawesi Barat dengan penuh makna, menegaskan komitmen seluruh unsur pemerintahan untuk terus bersinergi membangun daerah dan bangsa.
Sementara itu Kakanwil Kemenkum Sulbar, Sunu Tedy Maranto mengatakan makna terkandung dalam peringatan HUT Kemerdekaan sangat banyak.
"Tentu memperkuat rasa nasionalisme dan sinergitas antar pemangku kepentingan, " Ujarnya. (*)
| Kakanwil Kemenkum Sulbar Hadiri Uji Publik Peraturan Menteri PANRB Tentang Jabatan Fungsional Hukum |
|
|---|
| Koordinasi Penerbitan SKT Badan Hukum Parpol, Kanwil Kemenkum Sulbar Komitmen Perkuat Pengawasan |
|
|---|
| Kanwil Kemenkum Sulbar Buka Layanan Masyarakat di Festival UMKM Sulbar Harmony |
|
|---|
| Hadiri Olahraga Bersama, Kakanwil Kemenkum Sulbar Ikut Meriahkan HUT Lanal Mamuju ke-8 |
|
|---|
| Kakanwil Kemenkum Sulbar Hadiri Malam Ramah Tamah HUT Lanal Mamuju ke 8 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Kemenkum-Sulbar-hadiri-HUT-Kemerdekaan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.