Pembunuhan Aralle

Keluarga Pasutri Korban Pembunuhan di Aralle Tuntut Keadilan, Hari Ini Demo di Kantor Camat & Polsek

Ia mengaku, kasus tersebut sangat mengahmbat aktifitas masyarakat jika belum terungkap.

Penulis: Hamsah Sabir | Editor: Nurhadi Hasbi
Dayat
Polisi saat evakuasi jenazah korban di rumah korban pembunuhan di Lingkungan Leune, Kelurahan Aralle, Kecamatan Aralle, Mamasa, Sulbar. 

TRIBUN-SULBAR.COM, MAMASA - Pihak keluarga pasangan suami istri (Pasutri) korban pembunuhan di Kecamatan Aralle, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar) menuntut keadilan.

"Harapan kami agar penegak hukum segera mengungkap kasus ini," kata Kepala Desa Kalakbe, Kecamatan Aralle, Atuo kepada Tribun-Sulbar.com, Senin (7/8/2023).

Ia katakan, pihaknnya meminta keadilan untuk keluarga korban demi keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca juga: Setahun Kasus Pembunuhan Pasutri di Aralle Belum Terungkap, Keluarga: Apa Kabar Kinerja Polisi?

Ia mengaku, kasus tersebut sangat mengahmbat aktifitas masyarakat jika belum terungkap.

Karena itu, pihaknya meminta kepada penegak hukum untuk segera mengungkap kasus tersebut.

"Semoga cepat ditemukan pelakunya, dan dari pihak penegak hukum mohon keadilan di wilayah kami," katanya.

"Karena betul - betul sangat menghambat aktifitas masyarakat, kalau pelaku pembunuhan belum ditemukan," sambungnya.

Ia mengaku, tragedi berdarah tersebut sangat berpengaru terhadap psikis masyarakat di daerahnya.

Pamflet undangan terbuka pihak keluarga koban di Aralle, Kecamatan Aralle, Kabupaten Mamasa, Sulbar.
Pamflet undangan terbuka pihak keluarga koban di Aralle, Kecamatan Aralle, Kabupaten Mamasa, Sulbar. (tangkapan layar)

Warga merasa tidak nyaman selama kasus tidak terang benderang.

"Mohon sekali lagi kami sampaikan kepada penegak hukum, mohon keadilan," pinta Atuo.

Untuk diketahui, pihak keluarga Pasutri akan melaukan aksi di dua titik pada esok hari, Selasa, (08/08/2023).

Tujuan aksi tersebut ialah untuk memperingati 1 tahun kematian Pasutri di Aralle itu.(*)

Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com Hamsah Sabir

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved