Berita Sulbar

Kadis Pendidikan Muhammad Natsir Minta Tak Ada Kekerasan di Masa Orientasi

Pemantauan, dipimpin langsung Plt Kadis Pendidikan dan Kebuyaan Sulbar Muhammad Natsir.

Penulis: Habluddin Hambali | Editor: Munawwarah Ahmad
Tribun Sulbar / Hablu Hambali
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sulbar Muhammad Natsir saat meninjau hari pertama sekolah di SMAN 1 Mamuju Jl Kumbang Lollo, Kecamatan Mamuju, Mamuju, Sulbar. 

TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sulbar melakukan pemantauan hari pertama sekolah di SMAN 1 Mamuju, Senin (11/7/2022).

Pemantauan, dipimpin langsung Plt Kadis Pendidikan dan Kebuyaan Sulbar Muhammad Natsir.

"Tadi kita sudah memantau hari pertama masuk sekolah bagi peserta didik baru dan semua berjalan lancar," kata Natsir, saat ditemui di kantornya Jl Abdul Malik Pattana Endeng, Kecamatan Simboro, Mamuju, Sulbar.

Saat ini, lanjut Natsir maak tahapan perkenalan bagi peserta didik atau biasa disebut masa orientasi siswa.

Sehingga, dia meminta masing-masing sekolah membentuk kepanitiaan.

"Kemudian, saat orientasi siswa berlangsung tidak boleh ada kegiatan kekerasan," tegas Natsir.

Jika ada kekerasan masa orientasi berlangsung maka akan diberikan sanksi.

Sesuai, aturan yang dikeluarkan Kementerian nomor  18 tahun 2016 tentang pengenalan sekolah kepada peserta didik baru.

"Jangan ada perpoloncoan atau kekerasan. Sehingga siswa bisa ikut pelajaran tahun 2022-2023 tanpa ada kendala," ujarnya.

Diketahui, Diknas Sulbar meninjau pelakasanaan hari pertama sekolah di SMAN 1 Mamuju.

Dirinya, menyaksikan langsung 400 lebih siswa baru masuk sekolah.(*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved