KONI Polman

Profil Sakinah Ketua KONI Polman Baru Periode 2022-2026, Mantan Camat

Mantan camat Matakali ini terpilih secara aklamasi, dengan mengantongi 19 rekomendasi dari 27 cabang olahraga (Cabor) di kabupaten Polman.

Penulis: Hamsah Sabir | Editor: Munawwarah Ahmad
Tribun Sulbar / Kamaruddin
Sakinah (Baju merah) foto bersama dengan sterring comite musyawarah olahraga kabupaten luar biasa di SMP Negeri 4 Polewali, Senin, (14/3/2022). 

TRIBUN-SULBAR.COM, POLMAN - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Polman telah melaksanakan Musyawarah olahraga kabupaten luar biasa (Musorkablub).

Musorkablub tersebut dilaksanakan di SMP Negeri 4 Polewali, Jl HOS. Cokroaminoto, Kecamatan Polewali, Kabupaten Polman, Senin, (14/3/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Sakinah terpilih sebagai ketua KONI periode 2022-2026.

Mantan camat Matakali ini terpilih secara aklamasi, dengan mengantongi 19 rekomendasi dari 27 cabang olahraga (Cabor) di kabupaten Polman.

Langkah awal Sakinah memimpin KONI Polman adalah fokus pada konsolidasi pengurus dan ketua cabor.

"Pertama kita akan rapat konsolidasi pengurus sebagai persiapan menghadapi Porprov 2022" ucap Sakinah kepada Tribunsulbar.com via WhatsApp.

Dia mengaku akan terus melakukan perbaikan dan peningkatan dalam kepengurusannya untuk menghadapi Porprov.

Berikut Profil ketua KONI Polman Sakinah S. Sos., M.Si

Sakinah Lahir 21 Oktober 1960 di kelurahan Sidodadi Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polman.

Lahir dari pasangan Ginjang dan Hj. Ma'diria.

Lulus di SD 007 Sidodadi pada tahun 1972.

Lanjut , SMP Negeri 1 Wonomulyo dan lulus tahun 1975.

Dia merupakan alumni SMA Negeri 1 Polewali tahun1979.

Alumni tahun 1987 APDN Makassar

Meraih gelar Sarjana di Unismuh Makassar tahun 2003

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved