Viral Tiktok

Apa Itu Manusia Tikus? Tren dari China yang "Racuni" Orang Indonesia

Karena, mereka dibandingkan dengan tikus yang hidup dalam kegelapan tanpa tujuan dan hanya tahu cara bersembunyi.

|
Editor: Nurhadi Hasbi
istimewa
MANUSIA TIKUS - Istilah Manusia Tikus sedang viral di Tiktok. Tren dari China racuni anak-anak Indonesia. 

Angka ini mencapai level tertinggi dalam beberapa dekade.

Di Indonesia disebut 'kaum rebahan'.

Mereka malas-malasan sepanjang hari, rebahan di tempat tidur.

Gelombang pengangguran Gen Z

Secara global, jutaan Generasi Z yang menganggur tidak bekerja, tidak berpendidikan, dan tidak terlatih.

Mereka menghabiskan harinya dengan smart phone, gaming, dan yang berhubungan dengan digital.

Pasca pandemi Covid-19 semuanya berubah.

Generasi yang tersingkir dari pasar tenaga kerja berarti kekurangan sumber daya manusia berkualitas, yang memengaruhi produktivitas dan daya saing nasional.

Ketika orang-orang cerdas memilih untuk berdiam diri daripada berkontribusi, ini adalah krisis bakat yang senyap namun serius.

Di Tiongkok dan Korea Selatan, di mana angka kelahiran telah anjlok, kaum muda enggan menikah atau memiliki anak sehingga menimbulkan risiko krisis populasi di masa mendatang.

Penolakan pekerjaan yang berulang juga berdampak buruk pada kesehatan mental, yang menyebabkan isolasi, depresi, kecemasan, gangguan makan, dan bahkan pikiran untuk bunuh diri.

Sistem kesehatan mental belum siap untuk mengatasinya.

Advita Patel, Presiden Royal Institute of Public Relations (UK) berkomentar bahwa ini bukan sekadar Gen Z yang menyerah tetapi protes diam-diam terhadap kelelahan, kekecewaan, dan lowongan kerja yang keras dan terbatas.

Ketika mereka tidak bisa mengubah sistem, mereka memilih untuk berhenti.

Ketika mereka tidak bisa memenangkan permainan, mereka memilih untuk tidak bermain.

Tanpa perubahan fundamental dalam tatanan ekonomi, pendidikan, dan ketenagakerjaan, "manusia tikus" bukan sekadar tren daring, melainkan krisis generasi di abad ke-21.(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com

Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved