Hari Pertama Kerja
Bupati Polman Pastikan Pelayanan Kantor Mulai Terbuka Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran
Bupati Polman Samsul Mahmud memastikan seluruh ASN masuk kerja hari ini.
Penulis: Fahrun Ramli | Editor: Nurhadi Hasbi
TRIBUN-SULBAR.COM, POLMAN - Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemerintah Kabupaten Polewali Mandar (Polman) mengikuti apel perdana usai libur panjang lebaran Idulfitri di kantor Bupati Polman, Selasa (8/4/2025).
Apel perdana dirangkaikan halal bihalal ini dipimpin langsung bupati Polman H Samsul Mahmud bersama wakilnya dan Sekretaris daerah (Sekda) Polman.
Apel berlangsung di halaman kantor Bupati Polman Jl Manuggal, Kelurahan Madatte, Kecamatan Polewali.
Baca juga: Sidak Kantor OPD, Wagub Sulbar Salim ke Kadis-ASN DTPHP: Jangan Bohongi Atasan dengan Laporan Palsu
Baca juga: Wagub Sulbar Pimpin Apel Perdana Pascalibur Lebaran, Puluhan ASN Telat Ngantor Tertahan di Gerbang
Pantauan Tribun-Sulbar.com, nampak ratusan ASN hadir lebih awal sebelum apel dimulai.
Setelah mendengarkan arahan saat apel, dilanjutkan kegiatan salam-salaman oleh seluruh pegawai.
Bupati dan wakilnya menyalami seluruh peserta apel dimulai dari jajaran kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Bupati Polman Samsul Mahmud memastikan seluruh ASN masuk kerja hari ini.
Serta memastikan seluruh kantor pelayanan masyarakat telah beroperasi.
"Alhamdulillah semua jajaran pegawai pemerintah daerah hadir apel, karena memang kita profesional memberikan pelayanan," kata Samsul Mahmud kepada wartawan.
Dia memastikan seluruh pegawai telah masuk kantor di hari pertama kerja usai libur lebaran dan cuti bersama.
Serta memastikan kantor pelayanan masyarakat telah terbuka untuk masyarakat.
Seperti kantor pencatatan sipil kata Samsul Mahmud, yang sudah terbuka untuk memberikan pelayanan.
"Kita juga akan melakukan pengecekan ke kantor-kantor pelayanan masyarakat di hari pertama kerja," lanjutnya.
Samsul Mahmud menyebut akan ada sanksi tegas terhadap ASN yang kedapatan menambah libur.(*)
Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com, Fahrun Ramli
Hari Pertama Kerja
libur Lebaran Idulfitri
Bupati Polman
H Samsul Mahmud
Kabupaten Polman
Sulawesi Barat
| Bupati Mamuju Sidak Virtual Hari Pertama Kerja, ASN Bolos Siap-Siap TPP Dipotong 50 Persen |
|
|---|
| Asisten I Pemkab Pasangkayu Muliadi Halim Pastikan ASN Hadir Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran |
|
|---|
| Sidak Kantor OPD, Wagub Sulbar Salim ke Kadis-ASN DTPHP: Jangan Bohongi Atasan dengan Laporan Palsu |
|
|---|
| Pemprov Sulbar Siapkan Sanski Bagi ASN yang Menambah Libur Lebaran |
|
|---|
| Kadispora Sulbar Pastikan Kehadiran Seluruh ASN Dispora di Hari Pertama Kerja Pasca Libur Lebaran |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Ratusan-pegawai-Pemkab-Polman-antre-salam-salaman-dengan-bupati-H-Samsul-Mahmud.jpg)