Berita Polman
Warga Ihing Polman Tolak Pergantian Pjs Kepala Desa, Diduga Ada Kepentingan Politik
Masyarakat sepakat menolak kehadiran Pjs Kepala Desa bernama Naman yang mengantikan Pjs Kepala Desa sebelumnya bernama Andi Bangsawan.
Penulis: Fahrun Ramli | Editor: Nurhadi Hasbi
TRIBUN-SULBAR.COM, POLMAN - Aliansi Masyarakat Desa Ihing, Kecamatan Bulo, Kabupaten Polewali Mandar (Polman) menolak pergantian Pejabat sementara (PJs) Kepala Desa Ihing, Kecamatan Bulo, Polman, Selasa (29/10/2024).
Masyarakat sepakat menolak kehadiran Pjs Kepala Desa bernama Naman yang mengantikan Pjs Kepala Desa sebelumnya bernama Andi Bangsawan.
Mereka menolak pergantian Plt kepala desa karena dianggap syarat adanya kepentingan politik di Pilkada Polman 2024.
Baca juga: Pj Kepala Desa Tallua Banua Majene Ancam Polisikan Warga Pasang Baliho Kritikan, Ini Alasannya
Hal itu disampaikan oleh koordinator aliansi masyarakat Desa Ihing, Nendra yang rencananya akan gelar demonstrasi.
Nedra mengatakan pergantian Pjs kepala desa ini diduga terdapat kepentingan politik di Pilkada Polman 2024.
Lantaran Naman yang menjabat Pjs kepala desa ini merupakan saudara kandung dari Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Polman, Tanawali.
"Kita ingin mempertanyakan dasar pemberhentian yang dilakukan oleh Penjabat Kadis PMD Polman yang secara tiba-tiba memberhentikan Andi Bangsawan sebagai Pj Desa Ihing," jelas pemuda Desa Ihing, Nendra kepada wartawan.
Dia mengatakan awalnya masyarakat sempat diskusi setelah mendengarkan adanya pergantian Pjs kepala desa.
Akhirnya, kata Nendra masyarakat sepakat menolak pergantian itu, dan hendak gelar demo aksi penolakan pada Senin (28/10/2024) kemarin.
Nendra mengatakan aksi itu batal lantaran PJs kepala desa yang baru di tunjuk tidak hadir di Desa Ihing.
"Sempat masukkan surat izin untuk gelar aksi demo, bahkan kepolisian juga sudah hadir tapi batal karena yang bersangkutan tidak hadir," ungkapnya.
Nendra menyebut akan melakukan aksi unjuk rasa di PMD Polman mempertanyakan pergantian itu pada Rabu (30/10/2024) besok.
Menanggapi tuntutan masyarakat Desa Ihing, Penjabat Bupati Polman Ilham Borahima menyampaikan akan meninjau kembali penunjukan penjabat desa Ihing.
"Kita akan tinjau lagi karena yang mengusulkan ke saya adalah Penjabat Kadis PMD, kalau memang beralasan kita bisa tinjau kembali agar tidak ada masalah," terang Ilham Borahima kepada wartawan.
Disebutkan terjadinya kekosongan jabatan di Desa Ihing berawal saat Kadesnya atas nama Jalaludin maju Pilihan Legislatif (Pileg) 2024.
Berita Polman
Desa Ihing
Kabupaten Polman
Kecamatan Bulo
Aliansi Masyarakat Desa Ihing
Ilham Borahima
| Rumah Pedagang di Polman Dibobol Maling, Uang Rp17 Juta Hilang |
|
|---|
| Plafon MIN 2 Polman Ambruk Tak Sampai Setahun, Sekda Polman Bakal Panggil Rekanan Kerja |
|
|---|
| Plafon Kelas MIN 2 Polman Ambruk, Siswa Dipindahkan ke Aula |
|
|---|
| TPU di Takatidung Polman Hancur Diterjang Gelombang Pasang, Warga Desak Pemerintah Bangun Tanggul |
|
|---|
| Postingan Facebook Bernada Menyinggung Nyaris Picu Pertikaian Antar Warga di Tutar Polman |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Jajaran-perangkat-Desa-Ihing-foto-bersama-Kapolsek-Wonomulyo.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.