MTQ Pasangkayu
Prof Zudan Merasa Berkesan Awali Tugas Pj Gubernur Buka STQ dan Akhiri Masa Jabatan dengan Buka MTQ
Prof Zudan juga pamit kepada seluruh masyarakat Sulbar sekaligus memberikan beasiswa kepada qori internasional Muhammad Mifta
Penulis: Muhammad Asrul | Editor: Ilham Mulyawan
TRIBUN-SULBAR.COM, PASANGKAYU -- Penjabat Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Prof Zudan resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke - X tingkat Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar).
Pembukaan MTQ ke-10 berlangsung di Alun-alun Smart Kabupaten Pasangkayu, pada Sabtu (11/5/2024). malam, mulai pukul 20:30 WITA hingga 23:00 WITA.
Meskipun sempat diguyur hujan, namun tak menjadikan kendala kepada semua pihak yang terlibat, untuk melaksanakan pembukaan pegelaran MTQ dengan meriah.
Prof Zudan mengungkapkan rasa syukurnya, di akhir masa jabatannya bisa menghadiri langsung perlombaan yang menurutnya sangat bermanfaat untuk masyarakat.
"Saya sudah 364 hari bertugas di Sulawesi Barat dan besok saya mengakhiri tugas," ujar Zudan.
Baca juga: RAMALAN SHIO Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Shio Ular Hari Ini Minggu 12 Mei 2024
Baca juga: Rektor UNM Prof Husain Syam Kembalikan Formulir Pendaftaran Calon Gubernur Sulbar 2024
Dia menyebutkan mengawali tugas sebagai Penjabat (Pj ) Gubernur Sulawesi Barat pada 27 mei 2023 dengan membuka Seleksi Tilawatil Quran (STQ) di Masjid Baitul Anwar di Kabupaten Mamuju.
"Kemudian hari ini mengakhiri tugas dengan membuak MTQ, jadi ini berkah bagi saya terima kasih semua," ujar Zudan.
Tugasnya sesuai Surat Keputusan (SK) sudah selesai, dan Zudan mengaku sedang menunggu penugasan baru dari Presiden Jokowi.
Selain itu, Prof Zudan juga pamit kepada seluruh masyarakat Sulbar sekaligus memberikan beasiswa kepada qori internasional Muhammad Mifta, sebagai apresiasi atas prestasi yang menjadi kebanggaan masyarakat Sulbar.
Sekaligus menyampaikan kepada seluruh hadirin, bahwa pemerintah provinsi Sulbar tahun 2024 memberikan bantuan beasiswa sebanyak 17 ribu untuk siswa SMA/SMK maupun perguruan tinggi.
Ia juga berharap kepada dewan hakim untuk berlaku adil dan jujur, dalam melahirkan generasi yang bisa melanjutkan MTQ tingkat nasional.
"Dewan hakim yang adil dan tidak memihak, karena bapak/ibu sudah disumpah. Harapan saya semoga MTQ ini bisa menghasilkan peserta berprestasi untuk ditampilkan ketingkat nasional," harap Prof Zudan.
Pembukaan MTQ dihadiri pimpinan kepala daerah dan Forkopimda se - Sulbar, sebagai ajang silaturahim antar sesama masyarakat Sulbar.
Kemudian pembukaan event keagamaan ini, dihadiri ratusan perwakilan dari utusan kafilah dari masing-masing kabupaten.
Sebanyak 380 utusan kafilah terbaik, dengan tujuh cabang lomba putra/puti yang akan bertanding selama enam hari pada 11-16 Mei 2024, di Kabupaten Pasangkayu. (*)
Laporan Reporter Tribun-Sulbar Muhammad Asrul
Masa Jabatan Prof Zudan
Zudan Arif Fakrulloh
MTQ
Pasangkayu
MTQ Pasangkayu
berita sulbar
Pemkab Pasangkayu
| Nama-nama Kafilah Juara Lomba MTQ ke-10 Tingkat Provinsi Sulbar di Pasangkayu |
|
|---|
| Warga Pekalongan Tersenyum Ditanya Omset Jualan Souvenir di MTQ X Sulbar di Pasangkayu |
|
|---|
| Mamasa Ditunjuk Jadi Tuan Rumah MTQ ke-11 Sulbar 2026 Mendatang |
|
|---|
| Bupati Yaumil Akan Berangkatkan Umrah Tiga Kafilah Pasangkayu ke Tanah Suci Tahun Ini |
|
|---|
| Polman Juara Umum MTQ Sulbar Pasangkayu Kedua, Majene Juara Tiga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Pj-Gubernur-Sulbar-Prof-Zudan-berbicara-kepada-media-usai-membuak-MTQ-ke-X.jpg)