Gabung Al Nassr, Ibunda Ronaldo Beri Pesan Dukungan Kepada Sang Anak: Semoga Segalanya Berjalan Baik

Ibunda Ronaldo, Maria Dolores beri pesan dukungan kepada sang anak yang tengah membuka lembaran baru bersama klub Arab Saudi, Al Nassr.

Penulis: Suandi | Editor: Ilham Mulyawan
www.twitter.com/AlNassrFC
Cristiano Ronaldo diperkenalkan secara resmi sebagai rekrutan klub Arab Saudi, Al-Nassr. 

TRIBUN-SULBAR.COM - Ibu Ronaldo, Maria Dolores memberikan pesan dukungan kepada sang anak usai hijrah ke Al Nassr di Liga Arab Saudi.

Dikutip dari Football Espana pada Senin (2/1/2023), Maria Dolores memberikan dukungan penuh kepada Ronaldo yang tengah membuka lembaran baru bersama Al Nassr.

"Anakku tersayang, semoga segalanya berjalan baik dan ini jadi tantangan terbesar dalam hidupmu."

"Dan kita akan selalu bersama dalam perjalanan ini. Saya mencintaimu tanpa batas," kata Maria Dolores.

Maria Dolores adalah sosok yang berjasa dalam karier Ronaldo.

Cristiano Ronaldo resmi berlabuh ke tim Arab Saudi Al-Nassr. Pihak klub secara resmi mengumumkan melalui akun Instagram terkait kepindahan Cristiano Ronaldo ini.
Cristiano Ronaldo resmi berlabuh ke tim Arab Saudi Al-Nassr. Pihak klub secara resmi mengumumkan melalui akun Instagram terkait kepindahan Cristiano Ronaldo ini. (Intsgram Al-Nassr)

Baca juga: Christian Eriksen Sedih Usai Ronaldo Hengkang dari Manchester United: Senang Bisa Main Bareng CR7

Baca juga: Manchester Move On dari Ronaldo, Fans Ubah Chant Viva CR7 Jadi Viva Garnacho

Ia menjadi seorang ibu yang selalu mendukung keinginan Ronaldo untuk menjadi sepakbola profesional.

Ronaldo sendiri menjadi sebuah fenomena dalam industri sepakbola sejak kemunculannya bersama Sporting Lisbon.

Ketika hijrah ke Manchester United untuk pertama kalinya, Ronaldo bertransformasi dari penyerang yang lincah menjadi pesepakbola yang garang dan haus akan gol.

Adapun Al Nassr akhirnya mereresmikan tranfser Ronaldo pada Sabtu (31/12/2022) dini hari WITA.

Top skor sepanjang masa Liga Champions itu merapat ke Al Nassr dengan status bebas transfer alias gratis.

CR7, julukan Ronaldo, dikabarkan akan menerima pendapatan sebesar 200 juta euro atau sekitar Rp 3,3 triliun per tahun selama membela Al Nassr.

Angka itu sudah termasuk kesepakatan komersial dan dikabarkan menjadi nilai kontrak pemain tertinggi dalam sejarah sepak bola.

(Tribun-Sulbar.com/Al Fandy Kurniawan)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved