Manchester United

Christian Eriksen Sedih Usai Ronaldo Hengkang dari Manchester United: Senang Bisa Main Bareng CR7

Christian Eriksen mengaku sedih usai Ronaldo hengkang dari Manchester United. Ia menyebut sangat disayangkan Cr7 cabut dari Setan Merah.

Penulis: Suandi | Editor: Ilham Mulyawan
Oli SCARFF / AFP
Gelandang Manchester United Christian Eriksen bertepuk tangan kepada para pendukung setelah pertandingan antara Manchester United dan Arsenal di Old Trafford, 4 September 2022 usai. Christian Eriksen diharapkan bisa kembali dalam laga MU vs Tottenham. 

TRIBUN-SULBAR.COM - Christian Eriksen mengaku sedih melihat kepergian Ronaldo dari Manchester United.

Dikutip dari Daily Mail pada Jumat (30/12/2022), Christian Eriksen benar-benar menyayangkan kepergian Ronaldo dari Manchester United.

Meski begitu, Christian Eriksen menyebut jika ia bersama rekan setimnya tetap fokus dan menatap masa depan meski Manchester United tak lagi diperkuat Ronaldo.

"Pertama-tama, kami sedih Ronaldo bukan bagian dari kami lagi. Warisannya dan namanya di klub mana pun itu istimewa."

"Bagi saya beruntung bisa bermain dengan Ronaldo dalam karier saya yang sangat menyenangkan," kata Christian Eriksen.

"Akan tetapi, sepak bola terus berjalan. Anda merasa pertandingan berikutnya setelahnya, orang-orang akan melupakan seperti apa sebelumnya, dan sekarang fokus kami benar-benar seperti dia tidak ada di sini," bebernya.

Gelandang Man United, Christian Eriksen, saat tampil melawan Rayo Vallecano di Old Trafford pada 31 Juli 2022. Kini, Eriksen akan menghadapi mantan klubnya Brentford. Laga Brentford vs Man United akan dihelat Stadion Gtech Community, Sabtu (13/8/2022) malam WITA.
Gelandang Man United, Christian Eriksen, saat tampil melawan Rayo Vallecano di Old Trafford pada 31 Juli 2022. Kini, Eriksen akan menghadapi mantan klubnya Brentford. Laga Brentford vs Man United akan dihelat Stadion Gtech Community, Sabtu (13/8/2022) malam WITA. (NIGEL RODDIS)

Baca juga: Pecah Telur! Christian Eriksen Sumbang Gol Perdana Untuk Manchester United, Ikuti Jejak Schmeichel

Baca juga: Manchester United kembali ke Setelan Awal Tanpa Christian Eriksen, Lini Tengah Tak Kreatif

Diketahui Manchester United telah memutus kontrak Ronaldo lebih awal, yakni pada November 2022 silam.

Hal itu menyusul wawancara kontroversial yang dilakukan Ronaldo dengan jurnalis asal Inggris, Piers Morgan.

Dalam interview tersebut, Ronaldo memongkar aib Manchester United, termasuk mengkritik pelatih Erik ten Hag.

Kepergian Ronaldo justru membawa berkah tersendiri buat performa Marcus Rashford.

Marcus Rashford alami peningkatan performa yang impresif.

Cristian Eriksen pun senang dengan pemain internasional Inggris tersebut.

"Dia bermain sangat baik, dan untungnya saya belum berada di lapangan di mana dia memainkan permainan yang buruk."

"Rashford terlihat tajam dan percaya diri, dan Anda bisa merasakannya ketika dia akan maju," tukasnya.

Diketahui, kini Manchester United telah melakoni dua pertadingan semenjak Ronaldo pergi.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved