Festival Malauyung

Masyarakat Nelayan Tangnga-Tangnga Polman Gelar Festival Nelayan Malauyung

Kegiatan yang mengangkat tema Mabarakka dilaksanakan di Taman Wisata Pantai Tangnga - Tangnga, Kecamatan Tinambung.

Penulis: Hasan Basri | Editor: Hasrul Rusdi
Tribun-Sulbar.com/Hasan Basri
Festival Malauyung di Taman Wisata Tangnga Tangnga, Polman, Senin (14/3/2022). 

TRIBUN-SULBAR.COM, POLMAN - Masyarakat bersama Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar Festival Malauyung, Senin (14/3/2022).

Festival Malauyung merupakan kegiatan pesta nelayan yang digelar masyarakat setempat sebagai bentuk rasa syukur atas hasil tangkapan ikan selama setahun.

Kegiatan yang mengangkat tema Mabarakka dilaksanakan di Taman Wisata Pantai Tangnga - Tangnga, Kecamatan Tinambung.

Menurut Ketua Panitia Pelaksana, Dahira kegiatan Festival Malauyung merupakan agenda yang masuk dalam kalender tahunan di Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Polman.

Festival Malauyung akan dirangkaikan dengan berbagai kegiatan.

Baca juga: Permintaan SKCK di Polresta Mamuju Meningkat, Untuk Daftar Anggota Polisi dan TNI

Baca juga: All England 2022: Ganda Putra Indonesia Perang Saudara di 32 Besar, Gregoria vs An Se Young

Salah satunya adalah pesta nelayan atau Ritual dan doa bersama Mappande Sasi.

Kemudian lomba Sandeq Keccu yang diikuti masyarakat nelayan Tangnga Tangnga.

Lomba lepa lepa, hiburan anak anak, atraksi budaya Sayyang Pattuduq.

Kegiatan Festival Malauyung rencana akan berlangsung selama satu pekan.

Adapun acara Festival dibuka langsung Asisten Pemerintah dan Kesra Polewali Mandar.(*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved