Dana Desa Dicuri
Tampang Eks Pimpinan Bank Rampok Dana Tapandullu Rp 388 Juta, Terdesak Utang dan Gaya Hidup Mewah
AH menggondol uang tunai senilai Rp 388.426.000 yang baru saja dicairkan dari Bank BPD Sulselbar.
Penulis: Suandi | Editor: Nurhadi Hasbi
Ringkasan Berita:
- AH, mantan pimpinan bank, ditangkap Polda Sulbar sebagai pelaku pencurian dana desa Tapandullu Rp388 juta.
- Motif pencurian dipicu kondisi ekonomi, utang, dan gaya hidup mewah pelaku.
- Rekaman CCTV menjadi kunci identifikasi; polisi masih mendalami kemungkinan pihak lain terlibat.
TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU - Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Barat (Sulbar) tangkap pelaku pencurian dana desa Tapandullu, Kabupaten Mamuju.
Pelaku inisial AH lancarkan aksinya pada 16 Juni 2025 lalu.
AH membobol mobil Plt Kades Tapandullu, Jumardin di Jl Diponegoro, Mamuju.
AH menggondol uang tunai senilai Rp 388.426.000 yang baru saja dicairkan dari Bank BPD Sulselbar.
Baca juga: Begini Cara Polisi Ungkap Perampok Dana Desa Tapandullu Mamuju Rp 388 Juta, Identifikasi Cara Jalan
Kepala Subdirektorat 3 Jatanras Polda Sulbar, Kompol Recky Wijaya, mengungkapkan motif utama di balik aksi kejahatan ini adalah faktor ekonomi.
Selin itu, gaya hidup mewah, dan adanya utang yang harus segera dilunasi pelaku.
"Motifnya dilatarbelakangi kondisi ekonomi pelaku, kebutuhan hidup yang mewah, serta memiliki utang yang harus dilunasi," ujar Kompol Recky Wijaya saat pers rilis di Mapolda Sulbar, Senin (24/11/2025).
Kompol Recky menjelaskan, aksi pencurian ini terjadi di Jalan Diponegoro, Mamuju, pada Senin, 16 Juni 2025, sekitar pukul 15.05 WITA.
Jumardin baru saja mengambil uang dalam jumlah besar, yang diketahui merupakan Dana Desa Tappandulu, dari Bank Sulselbar Cabang Mamuju di Jl RE Martadinata, Keluruhan Simboro.
Dirreskrimum Polda Sulbar, Kombes Pol Agus Nugraha mengatakan dalam penyidikan, pihaknya libatkan tim Dokpol Polda Sulbar.
Dari kolaborasi penyidikan itu berhasil mengidentifikasi ciri fisik pelaku berdasarkan rekaman CCTV.
Hasil analisis rekaman CCTV, perbuat keyakinan aparat bahwa perampok dana desa Tapandulllu adalah AH.
Polisi mengidentifikasi pelaku dari cara berjalan yang identik.
AH yang diketahui mantan pimpinan bank di Mamuju adalah pelaku utama.
"Kami akan memastikan penyelidikan masih berjalan dan perkembangan kasus akan terus disampaikan kepada masyarakat," ujarnya menambahkan.(*)
Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com, Suandi
| Motif Eks Pimpinan Bank di Mamuju Curi Dana Desa Tapandullu Rp388 Juta, Bayar Utang & Gaya Hidup |
|
|---|
| Begini Cara Polisi Ungkap Perampok Dana Desa Tapandullu Mamuju Rp 388 Juta, Identifikasi Cara Jalan |
|
|---|
| Polisi Dalami Adanya Dugaan Keterlibatan Pelaku Lain Kasus Hilangnya Dana Desa Tapandullu Rp388 Juta |
|
|---|
| Mantan Pinca Bank di Mamuju Ditangkap Polisi Kasus Hilangnya Dana Desa Tapandullu Mamuju Rp388 Juta |
|
|---|
| Kanwil DJPb Sulbar Ungkap Dampak Hilangnya Dana Desa Tapandullu Rp 388 Juta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Pelaku-perampokan-dana-desa-Tapandullu-yang-dibawa-ke-ruang-pres-rilis-Polda-Sulbar.jpg)