Jadwal Kapal

JAdwal Kapal Feri Mamuju Besok Hingga Sabtu 6 Juli, Pakai Kapal Laskar Pelangi dan Swarna Kartika

Keesokan harinya Jumat, 5 Juli rute Kariangau-Mamuju Waktu pemberangkatan pukul 18:00 WITA. Lalu sabtu keberangkatan pukul 18:00 WITA

Editor: Ilham Mulyawan
Tribun-Sulbar.com/Abd Rahman
Suasana penumpang turun dari kapal Feri di Pelabuhan Feri Mamuju, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), Selasa (2/4/2024). 

TRIBUN-SULBAR.COM - Bagi Anda yang ingin bepergian keluar lintas provinsi atau pulau menggunakan kapal feri, maka Anda bisa menyimak artikel di bawah ini untuk melihat jadwal kapal feri yang akan berlayar dari dan menuju ke Pelabuhan Feri Mamuju yang berada di Jl RE Martadinata, Kelurahan Simboroi, kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat.

Pelabuhan feri di mamuju dikelola PT ASDP Indonesia Ferry ( Persero) atau ASDP, sebuah perusahaan milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dalam bisnis jasa penyeberangan dan pelabuhan terintegrasi.

ASDP telah merilis jadwak pelayaran dua kapal feri, Laskar Pelangi dan Swarna Kartika dari dan ke Pelabuhan Feri Mamuju, Sulawesi Barat.

Penyeberangan kedua kapal itu selalu ada jadwalnya setiap pekan.

Menyeberangi penumpang, kendaraan roda empat, motor, truk bertonase beaar hingga hewan ternak.

Untuk pekan perrtama Juli 2024, jadwal kapal Laskar Pelangi mulai pada Selasa, 2 Juli tujuan Mamuju - Kariangau dengan Waktu pemberangkatan Pukul 18:00 WITA.

Baca juga: Sejuta Manfaat Buah Kakao Sehatkan Jantung HIngga Anti Penuaan

Baca juga: Rocky Gerung Akan Tampil Jadi Pembicara di Majene 6 Juli Bahas Soal Demokrasi

Kemudian lanjut Rabu, 3 Juli dari Kariangau Balikapan menuju Mamuju dengan Waktu pemberangkatan: Pukul 18:00 WITA.

Kemudian Kamis, 4 Juli rute Mamuju-Kariangau dengan waktu pemberangkatan pukul 18:00 WITA.

Keesokan harinya Jumat, 5 Juli rute Kariangau-Mamuju Waktu pemberangkatan pukul 18:00 WITA.

Kemudian Sabtu, 6 Juli rute Mamuju-Kariangau untuk waktu pemberangkatan pukul 18:00 WITA.

Untuk kapal feri biasanya rute pelayarannya hanya menuju dari dan ke Pelabuhan Kariangau, Balikpapan, Kalimantan Timur.

Sedangkan kapal perintis menuju ke pulau-pulau yang berada di sekitar Kabupaten Mamuju seperti Salissingan, Pulau Ambo hingga Pulau Popongan.

Meski pada akhirnya kapal perintis ini juga akan berlabuh menuju ke Balikpapan, Kalimantan Timur, hanya saja jadwalnya agak lebih lama ketimbang Kapal perintis karena harus menuju ke pulau-pulau terdekat dulu.

Kapal feri biasanya mampu mengangkut kapasitas penumpang yang jauh lebih besar ketimbang kapal perintis, ditambah bisa pula mengangkut kendaraan, ternak hingga hasil kebun.

Sementara kapal perintis kebanyakan hanya mengakomodasi untuk mengangkut penumpang saja, dengan rute yang mayoritas disinggahi adalah gugusan pulau.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved