PSM Makassar
Dirawat di RS Siloam, Begini Kondisi Terkini Yance Sayuri, Absen Laga PSM Makassar Vs Borneo FC?
Begini kondisi terkini pemain PSM Makassar Yance Sayuri yang dikabarkan mengalami cedera, akankah melewatkan kesempatan melawan Borneo FC?
Empat pemain yakni Akbar Tanjung, Reza Arya Pratama, Dzaky Asraf, dan Yance Sayuri mengalami cedera.
Akbar Tanjung bahkan sudah tiga laga harus absen membela PSM Makassar.
Padahal Akbar Tanjung salah satu pemain tak tergantikan di skuat Juku Eja.
Umpan lambungnya sering menjadi kunci kemenangan PSM Makassar.
Sementara Reza Arya Pratama sudah melewatkan lima laga bersama PSM Makassar.
Posisinya digantikan Ardiansyah di bawah mistar gawang Juku Eja.
Reza Arya Pratama mengalami cedera saat melawan PSS Sleman di Stadion Batakan.
Ia hanya bermain babak pertama. Setelah itu, ia digantikan oleh Ardiansyah.
Hal yang sama dialami Dzaky Asraf.
Pemain ini berulang kali absen membela Juku Eja karena mengalami cedera.
Ia sempat absen dua laga pada Desember 2023 dan Februari 2024.
Terakhir Dzaky Asraf juga absen saat melawan Barito Putera.
Pemain terakhir mengalami cedera ialah Yance Sayuri.
Akibatnya Yance Sayuri terpaksa absen membela Timnas Indonesia.
Beruntung masih ada waktu dua pekan pemulihan sebelum melawan Borneo FC.
| Curi 1 Poin Madura United Buktikan Janji Beri Kado Pahit untuk HUT 110 Tahun PSM |
|
|---|
| Pemain Muda Binaan PSM Mamuju, Dimas Adi Tembus Timnas U-17 untuk Piala Dunia 2025 |
|
|---|
| Skor 1-2 Arema FC Taklukkan PSM, Marcos Santos Akui Ubah Strategi Berbuah Manis di Babak Kedua |
|
|---|
| Lupakan Bernardo Tavares! Lucas Serafim Sebut PSM Move On Saatnya Maju Bersama Ahmad Amiruddin |
|
|---|
| Ahmad Amiruddin Ingin PSM Menang Kandang Tapi Khawatir Rekor Jago Tandang Arema |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Yance-Sayuri-diprediksi-absen-4-laga-bersama-PSM.jpg)