Persib

Luis Milla Mundur Gara-gara Persib Ditahan Imbang Dewa United?

Luis Milla mundur padahal Persib dijadwalkan bertamu ke kandang PSM Makassar, di Stadion Gelora BJ Habibie, Sabtu (22/7/2023), pukul 20.00 WITA.

Editor: Ilham Mulyawan
persib.co.id
Luis Milla pelatih Persib usai menggasak Persikabo 3-1 

 


TRIBUN-SULBAR.COM, MAKASSAR - Luis Milla memilih mundur dari posisi pelatih Persib Bandung.

Mantan pelatih timnas itu munduru, usai Persib Bandung ditahan 2-2 Dewa United.

Luis Milla tercatat menemani Persib Bandung untuk jalani 30 laga. Hasilnya, 17 kali menang, tujuh kali imbang, dan enam kali kalah.

Di musim ini, Persib telan tiga kali hasil seri dari tiga laga awal. Mereka tertahan di peringkat ke-10 dengan tiga poin.

Padahal Persib dijadwalkan bertamu ke kandang PSM Makassar, di Stadion Gelora BJ Habibie, Sabtu (22/7/2023), pukul 20.00 WITA.

Keputusan itu disampaikannya melalui konferensi pers di Graha Persib, Jalan Sulanjana No. 17, Kota Bandung, Sabtu (15/7/2023).

"Ini hari yang sulit karena harus meninggalkan Persib atas alasan personal,” ujar Luis Milla.

“Bagi saya, waktu dan perjalanan bersama Persib dilalui dengan baik, penuh kasih sayang dan kecintaan dari semua aspek dalam klub," tambah Luis Milla.

Luis Milla mengatakan, keputusan mundur sebagai pelatih ini tidak berkaitan dengan anak asuhnya.

Selain Milla, asisten pelatih Manuel Perez-Cascallana dan pelatih fisik, Carlos Grande Rodriguez pun turut mundur.

Keputusan ini tidak terlepas dari hasil buruk di tiga pekan yang dilalui Luis bersama Maung Bandung.

Luis Milla di sesi latihan Persib Bandung untuk musim baru Liga 1
Luis Milla di sesi latihan Persib Bandung untuk musim baru Liga 1 (persib.co.id)

Dalam tiga pertandingan terkahir, Ciro Alve cs hanya dapatkan tiga poin dari hasil tiga imbang.

"Dengan berat hati Persib harus menyampaikan bahwa pertandingan melawan Dewa United semalam menjadi momen terakhir kebersamaan Luis Milla Aspas sebagai nakhoda. Seiring dengan keputusan Milla itu, Manuel Perez-Cascallana dan Carlos Grande Rodriguez turut mundur dari jajaran staf pelatih. Menjadi hal yang umum terjadi di dunia sepakbola ketika kepergian pelatih juga diikuti oleh para asistennya," tulis keterangan resmi klub.

Dijelaskan juga alasan mantan pelatih Timnas Indonesia ini hengkang dari tim maung Bandung karena persoalan pribadi.

Luis Milla disebut-sebut harus kembali ke Spanyol sehingga memutus berpisah dengan Persib.

Untuk sementara, Persib menunjuk Yaya Sunarya untuk menjadi pelatih sementara dibantu oleh Bayu Eka Sari dan Luizinho Passos.

Persib akan bergerak secepat dan setepat mungkin dalam mencari pelatih pengganti. (*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved