Persib
KENAPA Ciro Alves Menangis Liat Persib Kalah dari PSM, Luis Milla: Kami Harus Belajar
Andai Ciro Alves sukses melesatkan gol dan tidak dibalas PSM Makassar, Persib sudah memuncaki klasemen sementara dengan poin 49.
PERSIB langsung merespon dengan melakukan pergantian pemain.
Ezra Walian ditarik digantikan David Da Silva.
Namun, pada menit 66, PSM berbalik unggul melalui gol tendangan jarak jauh Yance Sayuri yang gagal diadang Teja.
Luis Milla Evaluasi Tim
Pelatih PERSIB, Luis Milla berjanji akan melakukan evaluasi buat timnya sebelum pertandingan selanjutnya. Perbaikan diharapkan bisa membuat anak asuhnya tampil lebih baik lagi dari laga sore ini.
Milla melihat ada beberapa hal yang perlu diperbaiki setelah mengalami kekalahan 1-2 dari PSM Makassar di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa, 14 Februari 2023. Apalagi ini adalah hasil yang membuat rekor positif Pangeran Biru terhenti setelah 15 laga tak terkalahkan.
“Saya harus melihat secara detail untuk melakukan evaluasi buat tim, ini menjadi pekerjaan kami sebelum laga nanti,” kata pelatih asal Spanyol tersebut dalam Post Match Press Conference dikutip dari persib.co.id.
Setelah pertandingan ini PERSIB akan bertarung menghadapi Rans Nusantara, Minggu 19 Februari 2023. Milla juga menegaskan masih ada 11 pertandingan ke depannya yang harus PERSIB perjuangkan untuk mengejar hasil terbaik.
“Ada 11 pertandingan ke depan dan kami akan fokus dan kami harus berlajar dari pertandingan ini,” ucapnya.
Milla pun menyampaikan terimakasih atas dukungan Bobotoh yang sudah datang ke stadion. Dukungan yang luar biasa telah diberikan selama laga tersebut.
“Terimakasih Bobotoh telah datang dan memberikan dukungan langsung,” ucapnya.
Modal Menang Atas Persebaya Patricio Matricardi Pede Persib Hadapi Lion City Sailors Malam Ini |
![]() |
---|
Bobotoh Dilarang Hadir di Stadion Sultan Agung Bantul, Persib Singgung Ancaman Sanksi |
![]() |
---|
Patrick Kluivert Panggil Marc Klok Khusus untuk Lawan Timnas Kuwait dan Lebanon |
![]() |
---|
Persib Rebut Tiket Fase Grup AFC Champions League Two Tapi Bojan Hodak Marah, Mengapa? |
![]() |
---|
Raihan Manis Persib Menang 2-0 Atas Semen Padang FC Padahal Lawan Unggul Penguasaan Bola 59 Persen |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.