Berita Mamuju Tengah
VIRAL Kontes Waria Diduga di Desa Kambunong Mateng, Kades: Saya Lihat Hanya Acara Syukuran
Berdasarkan penelusuran, didapatkan informasi bahwa kegiatan tersebut digelar di Dusun Antalili, Desa Kambunong, Kecamatan Karossa, Mateng.
Penulis: Samsul Bachri | Editor: Ilham Mulyawan
TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU TENGAH – Sedang viral di Media sosial (Medsos) TikTok.
Sebuah acara kontes waria yuang disebut-sebut di Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Sulbar.
Video tersebut diunggah pemilik akun tiktok @riniwulandari1382 lima hari lalu.
Baca juga: VIRAL di Medsos, Kontes Waria Diduga Dilaksanakan di Mamuju Tengah
Selain di tiktok, video tersebut juga di unggah di facebook Ragi Ragi Channel.
Terlihat dalam video tersebut, para waria berjalan satu persatu ke atas panggung untuk berpose.
Berdasarkan penelusuran, didapatkan informasi bahwa kegiatan tersebut digelar di Dusun Antalili, Desa Kambunong, Kecamatan Karossa, Mateng.
Kegiatan tersebut digelar pada Senin malam (20/6/2022) lalu.
Video tersebut pun viral dan menuai beragam komentar dari warga net.
Kepala Desa Kambunong, Cokrowirawan saat dikonfirmasi, Senin (27/6/2022) menampik adanya kontes waria.
Menurutnya, warga hanya salah tanggapan.
“Kemarin itu, baca pura (syukuran) masuk rumah,” ungkap Cokrowirawan, Senin (27/6/2022).
"Kebetulan pemilik rumah agak bencong (waria), jadi warga kira ada kontes waria.
“Hoaks itu, tidak ada kontes waria di Dusun Antalili,” ujarnya.
Menurutnya, warga hanya salah tanggapan, dia kira ada kontes waria padahal tidak ada.
“Acara syukuran saja itu kemarin saya lihat di rumahnya,” ujarnya.
Ditanya tentang informasi pemilik rumah undang teman warianya dari berbagai daerah, Cokrowirawan tak tahu menahu.
“Kalau itu saya tidak tahu,”ujarnya lagi.
Apalagi menurutnya tidak ada laporan ke desa berkaitan dengan acara tersebut.
Laporan wartawan Tribun-Sulbar.com Samsul Bahri
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sulbar/foto/bank/originals/Sebuah-acara-yang-diduga-kontes-waria-di-mamuju-tengah.jpg)