Pemilu 2024
Korem 142 Tatag Kerahkan 1.295 Personel Amankan Pemilu 2024
Hadi juga mengimbau kepada masyarakat Sulbar agar menggunakan hak pilih dengan benar tanpa terprovokasi.
Penulis: Abd Rahman | Editor: Nurhadi Hasbi
TRIBUN-SULBAR.COM,MAMUJU- Sebanyak 1.295 personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) bakal bertugas amankan pemilihan umum (Pemilu) 2024 di wilayah Sulawesi Barat (Sulbar).
Hal itu disampaikan Kepala Staf Korem (Kasrem) 142 / Taro Ada Taro Gau (Tatag) Mamuju, Kolonel Inf Hadi Purwo Subroto, saat ditemui di acara apel gelar pasukan pengamanan Pemilu 2024 di Jl Yos Sudarso, Kelurahan Binanga, Mamuju, Kamis (1/2/2024).
"Apel gelar pasukan ini dilaksanakan diseluruh Indonesia untuk pengamanan Pemilu 2024 Calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) pada tanggal 14 Februari 2024,"kata Kolonel Inf Hadi Purwo Subroto kepada wartawan.
Hadi mengatakan, dari jumlah 1.295 personel itu di dalamnya ada TNI Angkatan Laut (AL) dan juga TNi Angkatan Udara (AU).
Kata dia, pengamanan Pemilu 2024 ini dilakukan secara terpadu dan pihaknya juga mendukung penuh kegiatan Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu).
"Kalau pun nanti ada eskalasi (masalah) itu akan ditangani lebih awal oleh pihak kepolisian dan jika ada eskalasi meningkat maka disitulah peran TNI. Tapi kalau kita lihat secara umum masih relatif terjaga keamanannya,"ujar dia.
Hadi juga mengimbau kepada masyarakat Sulbar agar menggunakan hak pilih dengan benar tanpa terprovokasi.
"Jadi kita memilih semua sama, satu orang satu suara gunakan hak suara datangi tempat pemungutan suara (TPS) jika ingin membangun negara ini. Saya berharap dari daftar pemilih tetap (DPT) yang ada itu partisipanya 100 persen," pungkasnya.(*)
Laporan Wartawan Tribun-Sulbar.com Abd Rahman
KPU Sulbar Evaluasi Tahapan Teknis Pemilu 2024 di Tondok Bakaru Mamasa |
![]() |
---|
Pasca Putusan MK, KPU Pasangkayu Tetapkan 25 Anggota DPRD Terpilih di Rapat Pleno Terbuka |
![]() |
---|
KPU Polman Tetapkan 40 Anggota DPRD Terpilih Hasil Pemilu 2024, Berikut Daftar Namanya! |
![]() |
---|
KPU Tetapkan 30 Anggota DPRD Mamuju Terpilih Periode 2024-2029, Berikut Nama-namanya! |
![]() |
---|
Iskandar Muda Paling Banyak Keluarkan Uang Demi Kursi DPD RI, Setengah Miliar Lebih Tetap Gagal |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.