PSM Makassar

PSM Makassar Rugi Rp 2,17 M? Pengamat Sebut Kike Linares Kalah Sangar dari Erwin Gutawa: Belum Klop

Pemain Timnas Filipina Kike Linares yang digaet dengan mahar fantastis dinilai kalah jago dengan Erwin Gutawa.

Editor: Via Tribun
ig kike linares
Kike Linares, pemain belakang PSM Makassar yang belum pernah dipasang di liga 1 2023/2024. 

TRIBUN-SULBAR.COM - Didatangkan dengan mahar Rp 2,17 miliar, pemain Timnas Filipina Kike Linares sama sekali belum dipasang oleh PSM Makassar di liga 1 2023/2024.

Sempat digadang-gadang jadi juru bertahan, kini Kike Linares disebut kalah jago dari pemain lokal Erwin Gutawa.

Sehingga Erwin Gutawa diperkirakan akan dipasang saat laga selanjutnya melawan Persebaya Surabaya.

Lantas, benarkan pemain yang didatangkan dengan mahar fantastis tersebut justru membuat PSM Makassar merugi?

Baca juga: Akhirnya Terjawab, Ini Alasan PSM Makassar Belum Pasang Kike Linares dan 9 Pemain Lain di Liga 1

Entah apa alasan pelatih PSM Bernardo Tavares tak pernah memainkan Kike Linares yang didatangkan musim ini dengan kontrak satu tahun.

Ia baru bermain dua kali di ajang kualifikasi ACL melawan Bali United.

Dalam kompetisi Liga 1 musim ini, Kike belum dapat menit bermain sekalipun.

Hal ini pun menjadi pertanyaan banyak pihak, alasan pemain Timnas Filipina ini tidak mendapatkan menit bermain.

Baca juga: Gagal Jadi Raja Tandang, Ini Penyebab PSM Makassar Lagi-lagi Keok dari Bali United, Kalah Mental?

Aksi Erwin Gutawa menghentikan winger Persija Jakarta Riko Simanjuntak pada laga Persija vs PSM Makassar di pekan pertama Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam.
Aksi Erwin Gutawa menghentikan winger Persija Jakarta Riko Simanjuntak pada laga Persija vs PSM Makassar di pekan pertama Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam. (Liga Indonesia Baru)

Selain itu, yang paling memungkinkan dimainkan lawan Persebaya Surabaya adalah Erwin Gutawa.

Pasalnya, semenjak dapat kartu merah, ia belum pernah dimainkan menjadi starter.

Kosongnya posisi bek tengah akibat kartu merah Tahar membuat Erwin Gutawa bisa mengisi kekosongan itu.

Erwin Gutwa juga sudah beberapa kali tandem dengan Yuran Fernandes.

Di sisi lain, ada juga pemain muda Edgar Amping dan Daffa Salman.

Kemungkinan dua pemain ini dimainkan dari menit pertama sangat kecil.

Alasannya, pengalaman yang belum cukup dan mental yang belum siap.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved