PSM Makassar

Diminati Klub Portugal & Benua Afrika, Bernardo Tavares Pilih Bertahan Di PSM Hingga 2026

Bernardo Tavares disodori kontrak baru PSM selama tiga tahun atau hingga 2026 mendatang. Ia memilih bertahan di Juku Eja karena kesamaan visi dan misi

Penulis: Suandi | Editor: Suandi
Official PSM Makassar
Direktur Utama PSM Makassar Sadikin Aksa menyerahkan dokumen kesepakatan kontrak jangka panjang Bernardo Tavares sebagai pelatih hingga 2026, Jumat (3/2/2023). 

TRIBUN-SULBAR.COM - PSM memberikan kontrak baru kepada Bernardo Tavares selama tiga tahun atau hingga 2026.

Dikutip dari Tribun Timur pada Sabtu (4/2/2023), Bernardo Tavares memiliki sejumlah alasan memilih bertahan di PSM.

Hal itu diungkapkan langsung oleh agen Bernardo Tavares, yakni Azmi Ponti.

Alasan pertama yang membuat Bernardo Tavares bertahan di PSM adalah karena sang pelatih sangat tertarik dengan Juku Eja.

Terlebih lagi, PSM memiliki sejarah yang panjang dalam dunia sepakbola Indonesia bahkan di kancah Asia.

"Dari awal musim 2022-2023 saat mendapatkan offer dari PSM, coach Tavares sangat tertarik dengan Juku Eja."

Dirut PSM Makassar Sadikin Aksa dan Bernardo Tavares saat memperlihatkan kontrak kerja sama hingga 2026, Jumat (3/2/2023).
Dirut PSM Makassar Sadikin Aksa dan Bernardo Tavares saat memperlihatkan kontrak kerja sama hingga 2026, Jumat (3/2/2023). (TRIBUN-TIMUR.COM/KASWADI)

Baca juga: Bernardo Tavares Resmi Perpanjang Kontrak Dengan PSM, Juku Eja Ikat Pelatih Portugal Itu Hingga 2026

Baca juga: Digulung Persija 4-2, Bernardo Tavares Ragukan Tiga Gol Macan Kemayoran: Disini Butuh VAR!

"PSM Makassar merupakan salah satu klub tertua di Indonesia yang mempunyai banyak catatan sejarah yang bagus di sepak bola Indonesia dan Asia," kata Azmi Ponti.

"Pada saat itu PSM bermain di kompetisi Asia (AFC Cup)."

Alasan kedua adalah Bernardo Tavares tertantang untuk menghadirkan prestasi bagi PSM.

Bernardo Tavares sangat ingin menciptakan sejarah bagi PSM di Liga 1.

"Terkait perpanjangan kontrak coach sangat tertantang menghadirkan prestasi bagi PSM Makassar di masa depan dan siap menjadi bagian sejarah baru untuk PSM Makassar," terangnya.

Alasan ketiga, yakni PSM disebut memenuhi ide dan gagasan yang diberikan oleh Bernardo Tavares.

"Yang paling penting PSM Makassar sangat mendukung semua ide yang akan diberikan oleh coach Bernardo Tavares kepada tim," jelasnya.

Azmi Ponti mengungkapkan sebelum menerima perpanjangan kontrak dari PSM, Bernardo Tavares telah mendapat banyak tawaran dari klub Portigal hingga benua Afrika.

"Ada beberapa klub Liga 1 yang menanyakan situasi Coach Bernardo Tavares di PSM Makassar, untuk luar negeri ada dua tim nasional Afrika yang melakukan pendekatan (sudah memberikan offer) dan satu tim Portugal," tuturnya.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved