Manchester United
Cuek Dihujani Kritikan, Antony Akan Terus Tampilkan Skill Anturny: Itu Sepakbola Khas Ala Brasil
Antony cuek dihujani kritik terkait dengan skill Anturny yang tuai kontroversi. Oa berujar akan terus tampilkan ketrampilan itu di atas lapangan.
Penulis: Suandi | Editor: Nurhadi Hasbi
TRIBUN-SULBAR.COM - Pemain Manchester United, Antony tak memperdulikan soal kritikan yang dialamatkan untuk dirinya usai pamer skill putaran di laga kontra Sheriff pada Jumat (28/10/2022).
Dikutip dari Reuters pada Sabtu (29/10/2022), Antony mendapat kritik karena dinilai terlalu memamerkan skill di depan lawan.
Dia melalukan trik putaran yang dikenal dengan sebutan "Anturny".
Pada saat itu, skor masih 0-0 dan Antony mendapat bola di sisi kanan penyerangan Manchester United.
Ketika mendapat bola, Antony yang tidak mendapat tekanan dari lawan langsung melakukan trik putaran "Anturny".
Antony tidak hanya sekali melakukan trik putaran tersebut, melainkan dua kali.
Baca juga: Antony Ungkap Gaya Melatih Erik ten Hag di Manchester United, Bisa Beradaptasi Cepat di Setan Merah
Baca juga: Baru Gabung Manchester United, Antony Langsung Ngefans Cristiano Ronaldo, Ingin Curi Ilmu
Aksi itulah yang kemudian menuai kritik dari berbagai pihak.
Antony selaku aktor utama di balik kritik tersebut tampak tak peduli dengan kecaman yang ia terima.
Dia merasa mewakili keindahan sepak bola Brasil ketika melakukan trik putaran di depan lawan.
Antony pun menegaskan bahwa dirinya tak akan berhenti menunjukkan keindahan sepak bola Brasil, termasuk trik putaran "Anturny" yang khas.
"Kami dikenal karena seni kami dan saya tidak akan berhenti melakukan apa yang membawa saya ke tempat sekarang," tulis Antony di Instagram Story-nya.
Sebelum itu, trik putaran Antony mendapat kritik dari sejumlah pihak, salah satunya mantan pemain Manchester United, yaitu Paul Scholes.
Menurut Paul Scholes, trik putaran yang dilakukan Antony bukanlah peragaan sepak bola indah ala Brasil.
"Itu bukan skill atau hiburan. Dia hanya menjadi badut," kata Paul Scholes.
Sementara itu, Erik ten Hag selaku pelatih Manchester United mengaku tak masalah jika Antony melakukan aksi putaran selama bermanfaat bagi permainan tim.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jogja/foto/bank/originals/Kecam-Aksi-Antony-Spin-Legenda-Manchester-United-Konyol-seperti-Badut.jpg)