Liga Champions
Tersingkir di Liga Champions, Nasib Pelatih Real Madrid Don Carlo Terancam Dipecat Bulan Depan
Nasib Carlo Ancelotti sebagai pelatih kepala Real Madrid kini berada di ujung tanduk
Setelah itu Ancelotti akan resmi didepak dari kursi pelatih Real Madrid.
Sebelumnya, Ancelotti pun memberikan respons soal pemecatan dirinya setelah Real Madrid tersingkir dari Liga Champions.
Dikatakan Ancelotti, bahwa waktunya di Real Madrid bisa saja berakhir “besok” namun akan selalu berterima kasih kepada klub.
"Bisa saja tahun ini (kontraknya selesai) meskipun saya masih punya kontrak hingga tahun depan," kata Ancelotti dikutip dari Sky Sports.
"Tidak ada masalah mengenai hal itu. Tetapi ketika saya selesai di sini, saya akan berterima kasih kepada klub ini."
"Bisa jadi besok, satu tahun lagi, atau 10 tahun lagi, tetapi saya akan berterima kasih kepada klub ini. Dan hanya itu," tegasnya.
Saat ini Real Madrid dikabarkan sudah menyiapkan pengganti Ancelotti andai sang pelatih dipecat.
Dua nama yang menjadi unggulan saat ini yakni Xabi Alonso.
Alonso memiliki pekerjaan yang luar biasa di Bayar Leverkusen. Sementara Jurgen Klopp kini sedang menganggur setelah resmi meninggalkan Liverpool pada akhir musim lalu.(*)
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)
Inter Milan Rebut Tiket ke Final Liga Champions 2024/2025, Usai Duel Heroik dengan Barca |
![]() |
---|
Imbang 3-3, Pertemuan Barcelona vs Inter Milan, Simone Inzaghi Kecewa Gol Inter Dianulir |
![]() |
---|
Jadwal Lengkap Semi Final Liga Champions Inter Milan vs Barcelona, Arsenal vs PSG |
![]() |
---|
Inter Milan di Bawah Bayang-bayang Kekhawatiran Jelang Lawan Barcelona di Semi Final Liga Champions |
![]() |
---|
Arsenal Gagalkan Real Madrid ke Semi Final Liga Champions, Carlo : Bisa Saja Klub Ganti Saya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.