PSM Makassar
PSM Makassar Pesta Gol, Persita Tangerang Babak Belur, Divaldo Alves: Skuat Juku Eja Sangat Kuat
Persita Tangerang terpaksa mengakui keunggulan PSM Makassar setelah dibekuk 4-0, begini kata Pelatih Pendekar Cisadane, Divado Alves.
Bola itu sempat mengenai Christian Rontini dan si kulit bundar itu akan diumpan ke Rendy Oscario.
Akan tetapi, bola itu justru jatuh dan langsung diamankan oleh Adilson Silva, sehingga bola dibawa ke kotak penalti tanpa ada halangan sedikitpun.
Dengan begitu, Adilson Silva berhasil menyarangkan gol, dan PSM memimpin 1-0 tepat pada menit ke-9.
Setelah tertinggal, tentu saja Persita mencoba mengejar ketertinggalan, tetapi PSM tak membiarkan itu, sehingga mereka yang lebih menguasai permainan hingga memasuki menit ke-15.
Memasuki menit ke-23, sebenarnya PSM kembali membuka peluang emas melalui tendangan keras ke arah gawang lewat Mansaray Victor.
Tetapi, tendangan keras yang membentur tiang gawang tersebut sudah terjebak offside.
Juku Eja tak bersantai sama sekali, meski mereka unggul.
Tim asuhan Bernardo Tavares tersebut terus menekan pertahanan Persita, sehingga lagi-lagi mereka berhasil menyarangkan gol kedua dalam laga ini.
PSM sukses mencetak gol kedua melalui Kenzo Nambu pada menit ke-28, seusai menerima umpan dari Mansaray Victor.
Gol ini tercipta setelah Kenzo Nambu langsung menyundul bola dari Victor dan skor pun berubah menjadi 2-0.
Hingga memasuki menit ke-35, Persita sebenarnya cukup penasaran dengan terus melakukan serangan.
Namun, mereka cukup kesulitan membawa bola hingga kotak penalti PSM, sehingga belum juga ada peluang emas yang membuat Persita sedikit bersantai.
Bahkan Ezequiel Vidal yang biasa menjadi bomber Persita masih cukup kesulitan untuk memberi ancaman ke gawang Juku Eja.
Justru Mansaray Victor yang kembali memberi ancaman, walaupun bola langsung berhasil diamankan oleh Oscario.
Jual beli sempat terlihat, tetapi permainan masih dikuasai oleh pemain PSM hingga memasuki menit ke-44, karena Persita masih cukup kesulitan.
Capaian Bernardo Tavares Bersama PSM Makassar, Mundur karena Tunggakan Gaji |
![]() |
---|
BREAKING NEWS: Bernardo Tavares Mundur dari Kursi Pelatih PSM Makassar |
![]() |
---|
Tanpa Yuran Fernandes, Berikut Prediksi Line Up PSM Makassar Lawan PSIM Yogyakarta |
![]() |
---|
Lawan Persija di Parepare, Asa PSM di Pundak Lucas Serafim |
![]() |
---|
PSM Makassar Terpuruk, Tiga Kali Seri , Satu Kali Kalah, Kekompakan dan Chemistry Tim Jadi Masalah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.