PSM Makassar
Ananda Raehan Hengkang dari PSM Makassar seusai Lulus Tes Polri? Pihak Bhayangkara FC Buka Suara
Berikut pernyataan pihak FC Bhayangkara terkait rumor Ananda Raehan akan hengkang dari PSM Makassar seusai lolos tes Polri.
Terlebih pada musim depan, Bhayangkara FC diproyeksi untuk menjadi klub naungan bagi pemain-pemain timnas U-20 Indonesia.
Pemain-pemain yang tidak mendapatkan menit bermainnya di klubnya masing-masing dipersilakan bergabung ke Bhayangkara FC.
Bhayangkara FC akan menjadi klub tempatnya pemain tim Merah Putih.
Menurut Sumardji ini sangat bagus untuk Bhayangkara FC dan timnas U-20 Indonesia.
Sebab, timnas U-20 Indonesia ditargetkan tampil di Piala Dunia U-20 2025.
"Ya kalau mereka mau bermain untuk Bhayangkara FC ya silakan saja."
"Saat ini mereka sedang pendidikan selama lima bulan kedepan," kata Sumardji.
Baca juga: PSM Makassar Justru Dirugikan atas Kepergian Luis Milla? Tavares Waspadai Persib Bandung Karena Ini
Reaksi Manajemen PSM
Kabar mengejutkan dari pemain PSM Makassar Ananda Raehan.
Ananda Raehan dinyatakan lulus pendaftaran Polri.
Hal ini dibenarkan Media Official PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim, Senin (24/7/2023).
"Iya betul bahwa dia lolos dan diharuskan mengikuti pendidikan bintara Polri," ujar Sulaiman Abdul Karim.
Diakui bahwa PSM Makassar juga sulit melepas Ananda Raehan dalam waktu lama.
Apalagi tenaganya sangat dibutuhkan di PSM Makassar.
Selain itu, karena adanya regulasi terbaru di Liga 1.
Tanpa Yuran Fernandes, Berikut Prediksi Line Up PSM Makassar Lawan PSIM Yogyakarta |
![]() |
---|
Lawan Persija di Parepare, Asa PSM di Pundak Lucas Serafim |
![]() |
---|
PSM Makassar Terpuruk, Tiga Kali Seri , Satu Kali Kalah, Kekompakan dan Chemistry Tim Jadi Masalah |
![]() |
---|
Persita vs PSM Batal di Indomilk Arena, Pindah ke Banten International Stadium |
![]() |
---|
Jelang Kualifikasi Piala Asia, Tiga Pemain Muda PSM Perkuat Timnas U-23 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.