Timnas Indonesia

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Argentina, Erick Thohir Batasi Kuota Per KTP: Maksimal 2 Tiket

Begini cara beli tiket Timnas Indonesia vs Argentina pada FIFA Matchday 19 Juni 2023. Pembelian dapat dilakukan dengan mengunjungi website PSSI.

Penulis: Suandi | Editor: Suandi
Bangkapos/Hendra
Pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina di Laga FIFA Matchday, Minggu 19 Juni 2023, pukul 19.30 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta. 

TRIBUN-SULBAR.COM - Begini cara beli tiket Timnas Indonesia vs Argentina pada FIFA Matchday bulan Juni mendatang.

Ada dua cara membeli tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina pada FIFA Matchday yabg akan dihelat 19 Juni 2023.

Yakni melalui laman resmi PSSI atau tiket.com.

Pembelian tiket Timnas Indonesia vs Argentina terbagi dalam dua tahap, yaitu presale dan umum.

Bagi calon pembeli tiket yang merupakan nasabah bank Bank Rakyat Indonesia (BRI) dapat melakukan pembelian lebih dahulu pada Senin, (5/6/2023).

Sedangkan, bagi valon pembeli tiket umum bari akan dijual pada 6-7 Juni 2023.

Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding melawan juara Piala Dunia 2022, Argentina, dalam laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 19 Juni 2023. 
Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding melawan juara Piala Dunia 2022, Argentina, dalam laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 19 Juni 2023.  (Kolase Tribun Manado)

Baca juga: Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Argentina, Dijual di Website Resmi PSSI & Tiket.com, Siap War?

Baca juga: War Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Akan Dimulai 5 Juni 2023, Harga Mulai Rp600 Ribu

Peraturan Pembelian Tiket

Dikutip dari laman resmi PSSI pada Sabtu (3/6/2023), Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI berencana untuk membatasi kuota pembelian tiket per Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Dimana satu KTP hanya maksimal dua tiket.

Kuota yang akan disediakan oleh PSSI sekitar 60 ribu bangku penonton.

Tiket terdiri dari empat golongan dengan harga bervariatif, tentunya sudah termasuk pajak dan biaya service.

"Satu KTP hanya maksimal dua tiket," ujar Erick Thohir.

"Ini sudah termasuk pajak dan service."

Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina

Kategori 3: Rp. 600.000,-

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved