Persib
Persib Pagari Teja Paku Alam Kontrak hingga 2026
Tambahan kontrak itu membuat Teja Paku Alam bersemangat dan bertekad mengantarkan Persib Bandung juara pada musim Liga 1 2022-2023.
TRIBUN-SULBAR.COM,- Persib resmi memperpanjang kontrak penjaga gawang Teja Paku Alam hingga 2026.Â
Teja Paku Alam adalah salah satu penjaga gawang terbaik di Indonesia milik Persib.
Teja Paku Alam tampil apik berseragam Persib.
Tambahan kontrak itu membuat Teja Paku Alam bersemangat dan bertekad mengantarkan Persib Bandung juara pada musim Liga 1 2022-2023.
"Terima kasih masih memercayai saya untuk empat tahun ke depan. Saya berharap bisa lebih baik dan berprestasi lagi. Mudah-mudahan rezekinya bisa merasakan juara bersama Persib Bandung," ucap Teja Paku Alam, Sabtu (14/1/2023).Â
Teja direkrut menjelang Liga 1 2020. Dia diambil setelah gagal membuat Semen Padang bertahan di Liga 1.
Di musim pertama yang hanya berlangsung tiga pekan, Teja Paku Alam membuat clean sheet di laga debutnya saat melawan Persela Lamongan pada (1/3/2020).Â
Berkat ketangguhannya menjaga gawang tersebut, Persib Bandung mampu menumbangkan Persela Lamongan dengan skor akhir 3-0.
Selama tiga tahun berseragam Pangeran Biru, pemain yang lama membela Sriwijaya FC ini tampil sebanyak 35 kali dengan 3.139 menit bermain.Â
Di Liga 1 2022-2023, Teja Paku Alam bermain tujuh kali dari 17 Persib Bandung.Â
Dari jumlah itu, dia membuat dua clean sheet saat melawan Persik Kediri (7/12/2022) dan Persija Jakarta (11/1/2023).Â
Pemain Persib Kecewa Laga Melawan Bhayangkara FC Ditunda
Persib semakin dekat dengan pucuk Liga 1.
Selama ditangani Luis Milla, terhitung Persib belum pernah kalah di Liga 1.
Persib Menang, David da Silva Jadi Top Skor Sementara Liga 1 |
![]() |
---|
Kalahkan PSIS Semarang, Persib Kembali ke Puncak Klasemen Geser Persija PSM Makassar |
![]() |
---|
LUIS MILLA Tak Khawatir 2 Pilar Persib Tak Main Lawan PSIS Semarang, Ada Opsi Ini |
![]() |
---|
David Da Silva Siap Cetak Gol ke Gawang PSIS Semarang, Taisei Marukawa Belum Tajam |
![]() |
---|
Kenapa Rezaldi Hehanussa Mau Gabung Persib Saat Dilatih Luis Milla? |
![]() |
---|