Manchester United
Francis Uzoho Man of the Match Manchester United vs Omonia, Fan Berat David De Gea
Francis Uzoho kiper Omonia Nicosia jadi man of the match di laga kontra Manchester United pada matchday keempat Grup E Liga Europa musim 2022/2023.
Penulis: Suandi | Editor: Ilham Mulyawan
Kebahagiaan Francis Uzoho semakin berlipat ganda di laga ini.
Pasalnya Francis Uzoho berkesempatan untuk bermain melawan sang idola, David De Gea.
Kiper 23 tahun ini diketahui merupakan penggemar berat De Gea.
Ia sering menunjukkan kekagumannya terhadap kiper timnas Spanyol itu melalui akun media sosialnya.
Tidak hanya itu, sang kiper diketahui mencegat Erik ten Hag di lorong Old Trafford seusai laga.
Ia meminta kesempatan untuk berfoto dengan pelatih Manchester United dan Erik ten Hag dengan senang hati melayani permintaan tersebut.
Sayang, penampilan apik Francis Uzoho di bawah mistar tetap tak bisa membawa Omonia membawa pulang poin dari Old Trafford.
Kemenangan Krusial Bagi Manchester United
Kemenangan melawan Omonia Nicosia ini merupakan kemenangan yang sangat krusial bagi Manchester United.
Gol tunggal Scott McTominay itu membawa Manchester United mengoleksi sembilan poin dari total empat pertandingan di grup E Liga Europa musim 2022/2023.
Manchester United saat ini masih menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup E Liga Europa musim 2022/2023.
Ini disebabkan Real Sociedad berhasil mengalahkan Sheriff Tiraspol dengan skor 3-0 pada dini hari tadi, sehingga mereka mengoleksi 12 poin dari 4 laga.
(Tribun-Sulbar.com/Al Fandy Kurniawan)