Enam Nama Dikirim ke Bawaslu RI, Hanya 3 Terpilih Jadi Komisioner Bawaslu Sulbar
Sementara itu, lanjut Subair Bawaslu RI akan seleksi lagi dan menetapkan tiga yang menjadi komisioner Bawaslu Sulbar.
Penulis: Habluddin Hambali | Editor: Ilham Mulyawan
Laporan wartawan TRIBUN-SULBAR.COM, Habluddin
TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU - Tim seleksi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sulbar telah menetapkan enam orang, yang lulus ke tahap selanjutnya dari 12 peserta.
Sebelumnya, ke-12 peserta mengikuti tes wawancara dan kesehatan dilaksanakam Timsel.
Anggota Timsel Bawaslu Sulbar, Subair Sunar mengatakan enam orang sudah ditetapkan berdasarkan penilaian tes wawancara dan kesehatan.
"Jadi enam orang inilah yang kita kirim ke Bawaslu RI untuk diseleksi lagi di sana," kata Subair, Selasa (2/8/2022).
Baca juga: Timsel Umumkan 12 Nama Calon Anggota Bawaslu Sulbar Lolos Tahap Wawancara dan Kesehatan
Sementara itu, lanjut Subair Bawaslu RI akan seleksi lagi dan menetapkan tiga yang menjadi komisioner Bawaslu Sulbar.
Mengingat, masih ada dua komisioner masih aktif hingga tahun 2023 mendatang yakni Fitrinela dan Usman.
"Makanya tiga saja yang akan ditetapkan Bawaslu RI," bebernya.
Subair juga mengungkapkan pada proses seleksi wawancara dan kesehatan nilainya digabung dan menetapkan enam calon.
Penilaiannya, mulai visi-misi calon, penguasaan materi, pengalaman hingga integritas.
"Integritas paling tinggi penilaiannya sampai 20 persen," ujarnya.
Adapun, enam calon lulus ke tahap selanjutnya diantaranya:
1. Elmansyah
2. Hamrana Hakim
3. Muhammad Subhan
4. Nasrul
5. Rahmaniah
6. Saifuddin.
Merawat Jagad Membangun Peradaban |
![]() |
---|
PSM vs Barito Putera, Dapat Sanksi Larangan Bermain, Juku Eja Tanpa Yakob Sayuri & Safruddin Tahar |
![]() |
---|
Ketua PSSI Sulbar Penuhi Syarat Jadi Calon Exco PSSI, Agus Siap Jadi Wakil Sulawesi |
![]() |
---|
PSM vs Barito Putera, Rasyid Bakri Sebut Juku Eja Kantongi Modal Bagus Gilas Laskar Antasari |
![]() |
---|
Peringatan Dini BMKG 6 Februari 2023, Waspada Angin Kencang Wilayah Majene dan Polman! |
![]() |
---|