Persib Bandung
UPDATE Kondisi Terkini Ciro Alves Pasca Patah Tulang Bahu, Marc Klok dan Daisuke Sato Gabung Tim
Anggota tim medis Persib, Alvin Wiharja menuturkan, berdasarkan hasil observasi, sejauh ini proses pemulihan cedera Ciro Alves berjalan sesuai rencana
TRIBUN-SULBAR.COM - Tim medis Persib bandung memberi kabar terbaru terkait kondisi terkini Ciro Alves.
Ciro sebelumnya mengalami cedera, berupa patah tulang di bagian bahu, ketika memperkuat Persib menghadapi Persebaya Surabaya pada laga lanjutan penyisihan grup Piala Presiden pada 17 Juni lalu di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat.
Anggota tim medis Persib, Alvin Wiharja menuturkan, berdasarkan hasil observasi, sejauh ini proses pemulihan cedera Ciro Alves berjalan sesuai rencana.
Bahkan, sudah dapat menjalani latihan, meskipun hanya untuk tubuh bagian bawah.
“Setelah satu minggu menjalani observasi dan pemantauan serta tatalaksana dari tim medis PERSIB, saat ini Ciro dalam kondisi sangat baik, sesuai dengan rencana dan terkontrol. Ia juga sudah bisa mulai untuk latihan tubuh bagian bawah,” kata Alvin, seperti dilansir dari laman klub.
Tim medis Persib, lanjut Alvin, akan terus mengoptimalisasi pemulihan cedera Ciro Alves.
Dikatakannya, latihan bagian bawah tubuh dapat dilakukan untuk tetap menjaga stamina dalam persiapan menatap Liga 1 2022/2023.
“Proses latihan untuk menjaga stamina dalam persiapan Liga 1 2022/2023 tetap dilakukan terprogram terpantau dan terkontrol,” jelasnya.
Klok Cs Segera Gabung
Sementara itu, Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts menyebut, empat pemainnya yang memperkuat timnas, sudah berada di Kota Bandung, Minggu (26/6/2022) hari ini.
Tiga pemain yang sebelumnya tergabung di Tim Nasional Indonesia, yakni Marc Klok, Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto.
Ditambah Daisuke Sato, bek kiri yang memperkuat Tim Nasional Filipina di babak kualifikasi Piala Asia 2023.

Sato mengisi slot pemain asing asal Asia musim ini.
"Kemudian pada Senin (27/6/2022) kami semua akan mulai berlatih untuk mempersiapkan diri menghadapi perempat final," kata Robert.
Setelah kualifikasi Piala Asia 2023 berakhir, Robert tak langsung meminta para pemain untuk segera bergabung.
Padahal, di saat yang sama tim Persib sudah menjalani persiapan melakoni pertandingan di Grup C Piala Presiden 2022.
Dia sengaja, sebab Robert ingin memberi libur kepada mereka berempat, setelah berjuang membela timnas.
Persib Bandung
Berita Persib Bandung
Kondisi Terkini Ciro Alves
Ciro Alves
Ciro Alves Patah Tulang
Marc Klok
Ricky Kambuaya
Daisuke Sato
Robert Rene Alberts
Pelatih Persib Luis Milla Minta Indonesia Putus 'Tradisi' Runner Up di Piala AFF |
![]() |
---|
Persib Bidik M Arfan dan Yakob Sayuri, Ingin Kekuatan PSM Turun? |
![]() |
---|
Victor Igbonefo Sudah Tua, Persib Incar Bintang Baru PSM Agung Mannan, Incaran Utama? |
![]() |
---|
Persib Sementara Tim Terproduktif Liga 1 dengan Catat 19 Gol, PSM Hanya 18 Gol |
![]() |
---|
Berkaca dari Tragedi Kanjuruhan, Bos Persib Janji Benahi Penyelenggaraan Laga Kandang di GBLA |
![]() |
---|